Waspada! Penipuan Berkedok PLN Sasar Rumah Warga di Tana Toraja
Pasalnya, baru-baru ini beberapa aksi percobaan penipuan berkedok petugas PLN periksa instalasi listrik menyasar rumah warga.
Penulis: Kristiani Tandi Rani | Editor: Saldy Irawan
TRIBUN-TIMUR.COM, TORAJA - Polres Tana Toraja mengimbau kepada masyarakat untuk mewaspadai modus penipuan mengatasnamakan petugas PLN.
Pasalnya, baru-baru ini beberapa aksi percobaan penipuan berkedok petugas PLN periksa instalasi listrik menyasar rumah warga.
Salah satunya terjadi di Kelurahan Burake, Kecamatan Makale, Kabupaten Tana Toraja, Sulawesi selatan. Dua orang pelaku berpura-pura memeriksa instalasi listrik.
YL salah satu korban menceritakan, saat itu rumahnya hanya ada satu orang, yakni Ibunya. Kedua pelaku kemudian datang, mengaku petugas PLN yang hendak memeriksa intalasi listrik rumah korban.
Dalam melancarkan aksinya, salah satu pelaku mengajak korban berbincang.
Saat korban lengah, satu pelaku lainnya masuk ke rumah untuk mencuri barang-barang berharga.
Beruntung saat itu ponakan korban datang, dan mendapati salah satu korban di dalam kamar rumah.
Namun pelaku beralasan hanya memeriksa intalasi listrik di bagian kamar.
YL memaparkan, ciri-ciri kedua pelaku berusia sekitar 40 dan 30 tahun.
Atas kejadian itu, Kasubsi Penmas Humas Polres Tana Toraja, Aiptu Erwin mengimbau masyarakat untuk waspada.
Jika menemukan kasus serupa, agar segera dilaporkan ke pihak kepolisian," katanya, Kamis (6/10/2022) (*)