CEO Business Forum 2022
Sulsel Perlu Berinovasi Hadapi Krisis Ekonomi
Sulsel sangat beruntung karena memiliki semua faktor untuk survive dalam kondisi krisis.
Penulis: Kaswadi Anwar | Editor: Hasriyani Latif
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Ekonom Wijayanto Samirin mengatakan Sulawesi Selatan (Sulsel) perlu berinovasi dalam hadapi krisis ekonomi yang mengancam.
Menurutnya, krisis ekonomi yang bakal terjadi berbeda dengan krisis ekonomi sebelum-sebelumnya.
Dampak bagi Indonesia moderat saja, tetapi kemungkinan cukup panjang.
Makanya masyarakat berpenghasilan rendah didorong mempunyai daya beli uang tinggi, program UMKM dan sebagainya.
"Tak kalah penting Sulsel memanfaatkan krisis ini sebagai momentum untuk melakukan berbagai inovasi," katanya saat ditemui usai kegiatan CEO Business Forum 2022 di Saoraja Wisma Kalla, Makassar, Selasa (4/10/2022).
Dia menilai Sulsel memiliki potensi luar biasa untuk bertahan dalam kondisi krisis, bahkan bisa menjadi pemain.
"Karena Sulsel memiliki potensi luar biasa sebagai pemain yang kuat tidak hanya nasional, tapi juga regional," sebutnya.
Dikatakan Wijayanto, Sulsel sangat beruntung karena memiliki semua faktor untuk survive dalam kondisi krisis. Bahkan, bisa recovery lebih cepat.
Sulsel pangsa pasarnya besar, natural resources yang kaya, pertanian, human resources, banyak perguruan tinggi dan saudagar Bugis-Makassar memiliki entrepreneurship yang kuat.
Olehnya itu, Kota Makassar bisa didorong jadi hub industri kreatif untuk menarik talent dari berbagai tempat. Bekerja di Makassar dan hasilkan karya.
Belum lagi Sulsel memiliki nikel untuk diekspor. Nikel jadi bahan utama pembuatan baterai mobil listrik.
Mobil listrik akan menjadi tren di masa mendatang dan sudah di depan mata.
Wijayanto meminta momen ini dimanfaatkan oleh Sulsel, jangan sampai tertinggal.
Sulsel harus didorong hilirisasi produksi, jangan hanya mengekspor bahan mentah. Harus bisa proses produksi di Sulsel.
"Sulsel sangat beruntung karena memiliki semua faktor untuk bisa survive atasi krisis dan bisa recovery sangat cepat," pungkasnya.(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/Ekonom-Wijayanto-Samirin-saat-jadi-pembicara-di-CEO-Busines-Forum-2022.jpg)