Bayi Dibuang
Bayi Wanita Muda yang Melahiirkan di WC Pasar Lakessi, Ditemukan di TPA Lapadde
Polisi menduga ari-ari itu berasal dari perempuan yang melahirkan di wc sebelum waktunya
Penulis: M Yaumil | Editor: Muh. Irham
PAREPARE, TRIBUN-TIMUR.COM - Bayi seorang wanita yang melahirkan di WC Pasar Lakessi, Parepare, ditemukan di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Lapadde.
Sebagai gambaran, Minggu (7/8/2022) lalu polisi temukan ari-ari (plasenta) di dalam got dekat WC Pasar Lakessi.
Polisi menduga ari-ari itu berasal dari perempuan yang melahirkan di wc sebelum waktunya. Polisi lanjutkan pencarian janin bayi tersebut.
Saat dikonfirmasi, Lurah Lakessi, Muhammad Fadel membenarkan hal tersebut.
"Iya sudah ditemukan, kalau lokasi jelas di TPA, kemarin habis ashar," katanya via WhatsApp, Selasa (9/8/2022) siang.
Lurah itu mengaku jika yang ditemukan bukan janin melainkan bayi.
"Sebenarnya bukan janin itu, sudah dalam bentuk bayi," ujarnya
Fadel menjelaskan wanita yang melahirkan di WC Pasar Lakessi itu sempat ke puskemas setempat.
Info dari puskesmas, kata Fadel, wanita akan melahirkan dalam waktu dekat.
Lanjut, pihak puskesmas berencana mengecek wanita itu pada hari Senin, namun kejadian itu hari Minggu.
"Bidan kelurahan itu sudah mau cek pas hari Senin, tapi tidak jadi karena kejadiannya hari Minggunya," jelas Fadel.
Saat pencarian Fadel bersama kepolisian menemukan bayi tersebut di TPA Lapadde.
Hingga saat ini, masih menunggu keterangan polisi terkait temuan bayi di TPA tersebut.
Diberitakan sebelumnya, polisi temukan ari-ari bayi (plasenta) di got mengarah ke laut di Pasar Lakessi, Jalan Petta Unga, Kecamatan Soreang, Kota Parepare, Minggu (7/8/2022).
Kasatreskrim Polres Parepare, AKP Deki Marizaldi mengatakan warga sekitar melaporkan kejadian itu.