Liga 1
Javlon Guseynov & Jonathan Bakal Bela Borneo vs Persib Bandung, Kondisi Ciro Alves Masih Meragukan
Javlon Guseynov dan Jonathan Bustos baka diturunkan saat laga Borneo FC vs Persib Bandung pekan ketiga Liga 1.
TRIBUN-TIMUR.COM - Dua pemain andalan Borneo FC Javlon Guseynov dan Jonathan Bustos bakal tampil melawan Persib Bandung.
Laga Borneo FC vs Persib Bandung akan digelar di Stadion Segiri, Samarinda, Minggu (7/8/2022) pukul 16.00 WIB.
Borneo FC saat ini berada diposisi keempat klasemen sementara Liga 1 dengan nilai 3 poin.
Baca juga: Klasemen Sementara Pekan ke-2 Liga 1, Persib Bandung Terpuruk Zona Degradasi, PSM Makassar Runner-up
Baca juga: Persib Bandung Unggul Head to Head vs Borneo FC, Intip Lima Pertandingan Terakhir Kedua Tim
Sementara Persib Bandung yang tampil mengecewakan berada di posisi 16 klasemen sementara Liga 1.
Persib Bandung hanya mengumpulkan 1 poin dari dua pertadingan yang telah dijalani.
Asisten manajer Boreno FC, Farid Abubakar, absennya Javlon Guseynov dan Jonathan Bustos dua pertandingan sebelumnya sangat mempengaruhi tim.
Meski pada pertandingan pertama, Borneo FC berhasil memenangkan pertandingan dengan skor 3-0 melawan Arema FC.
Sementara pertandingan kedua, ia dikalahkan Barito Putera dengan skor 3-1.
Hadirnya dua pemain menambah kepercayaan diri pemain lainnya melawan tim sekelas Persib.
“Semua tahu bagaimana kualitas tim sekelas Persib. Mereka memang tak pernah menang di dua laga awal, tetapi mereka tetaplah tim besar dengan materi pemain berkualitas di semua lini,” ujar Farid.
Itulah sebabnya lanjut Farid, peran Javlon di lini belakang dan Bustos di tengah, akan menopang kinerja tim secara keseluruhan.
Dalam dua pertandingan awal, posisi Javlon dipercayakan pada Agung Prasetyo untuk menemani Diego Michiels sebagai bek tengah.
Sementara Stefano Lilipaly mengisi pos Bustos. Hal ini membuat Matheus Pato harus bermain lebih ke kiri dan memberikan kesempatan kepada Nur Hadianto sebagai striker utama.
Perubahan di bagian depan ini harus dilakukan Milomir Seslija, untuk menutupi ketiadaan Bustos sebagai playmaker dalam tim.
“Kami berharap sampai jelang pertandingan nanti, Javlon dan Bustos terus membaik kondisinya,” beber Farid.
Sayangnya di pertandingan melawan Persib, Borneo FC dipastikan tak bisa diperkuat kiper utama Angga Saputro akibat cedera. Pun dengan Leo Guntara.
Leo dihukum 3 pertandingan akibat kartu merah yang diterimanya saat Pesut Etam menang atas Arema FC di pekan pertama. (*)
Kondisi Ciro Alves
Penyerang Persib Bandung Ciro Alves nampaknya belum bisa diandalkan saat melawan Borneo FC.
Meski saat melawan Madura United, Ciro Alves masuk sebagai pemain pengganti menit ke-87 saat Persib Bandung sudah tertinggal 1-3.
Meski sudah bermain, kondisi Ciro Alves belum pulih dari cedera bahu yang ia alami.
Setelah melakukan pertandingan melawan Madura United di pekan kedua Liga 1 2022/2023 itu, Ciro Alves masih menjalani sesi latihan bersama tim secara terpisah.
Pemain asal Brasil itu juga terlihat masih kesulitan untuk menggerakkan lengan kirinya.
Dokter tim Persib Bandung, Rafi Ghani, mengatakan, kondisi cedera yang dialami Ciro Alves terus membaik.
Namun, pemulihannya belum sempurna.
Menurut Rafi, Ciro mesti melakukan latihan khusus agar otot lengannya semakin kuat.
Ciro, yang mengalami cedera bahu di lengan kirinya itu, belum bisa menopang badan ketika pemain bernomor punggung 77 itu terjatuh atau saat bertabrakan dengan lawan.
Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Persib Bandung Harus Waspada, Borneo FC Tambah Percaya Diri Dua Jagoannya Pulih dari Cedera