Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Pulang dari Makkah, Gubernur Sulsel Beri Bantuan Rp 22,5 Miliar untuk Tana Toraja

Bantuan dari Andi Sudirman Sulaiman itu salah satunya untuk pembangunan akses jalan Wisata Bukit Ollon di Bonggakaradeng, Tana Toraja.

Penulis: Tommy Paseru | Editor: Waode Nurmin
Humas Pemprov Sulsel
Andi Sudirman menyerahkan bantuan keuangan Rp 22,5 miliar untuk Tana Toraja, Sabtu (23/7/2022) 

Bantuan keuangan itu juga untuk mensubsidi tiket pesawat Tana Toraja-Kalimantan.

Menurut Andi Sudirman, dengan bantuan ini, maka akan menggeliatkan perekonomian dan pariwisata di Tana Toraja.

Terlebih kata dia, hadirnya penerbangan rute baru dari Tana Toraja menuju Balikpapan (Kaltim).

"Untuk subsidi tiket penerbangan Tana Toraja- Kalimantan. Ini dapat membuka penerbangan perdana Kalimantan direct flight Toraja," ujar Andi Sudirman.

Sementara, Bupati Tana Toraja, Theofilus Allorerung mengaku, bantuan keuangan ini sangat bermanfaat bagi masyarakat Toraja.

Khususnya dalam rangka penguatan infrastruktur jalan menuju Ollon.

"Ollon ini medannya masih sangat berat, masih off road ke sana. Adanya bantuan ini, kita akan mulai melakukan perbaikan," kata Theo.

"Apalagi Ollon ini merupakan wisata yang banyak diminati oleh berbagai pihak. Sehingga bantuan ini sangat berharga," ungkapnya.

Laporan Kontributor : TribunToraja.Com,@b_u_u_r_y

 

Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved