Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

PSM Makassar

Menanti Gol Golgol Mebrahtu, Debut Bomber PSM Makassar Ini Bikin Pelatih Persik Was-was

Golgol Mebrahtu kemungkinan akan dimainkan pada laga pekan ke-20 Liga 1 Indonesia 2021/2022 PSM vs Persik

Editor: Alfian
Screenshot Video MO PSM
Striker anyar PSM Makassar asal Australia, Golgol Mebrahtu telah ikut dalam sesi latihan PSM di Lapangan Karya Manunggal Sudikarya, Minggu (16/1/2022) 

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Bomber PSM Makassar, Golgol Mebrahtu, bikin Pelatih Persik Kediri, Javier Roca, was-was.

Golgol Mebrahtu didatangkan PSM Makassar pada putaran kedua Liga 1 Indonesia 2021/2022 dan bakal memainkan debutnya.

Debut Golgol Membrahtu bakal berlangsung pada laga pekan ke-20 Liga 1 2021/2022 PSM vs Persik, Selasa (18/1/2022).

Laga PSM vs Persik bakal berlangsung di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Pukul 16.15 Wita.

Pelatih Persik Kediri, Javier Roca mengaku telah melupakan kekalahan 1-2 dari Persikabo 1973 di pertandingan terakhir.

Baca juga: Mirip Permainan Persebaya Surabaya, Pengamat Minta PSM Waspadai Counter Attack Persik Kediri

Baca juga: Prediksi Susunan Pemain PSM vs Persik, Hasim Kipuw Duet Adam Mitter dan Golgol Mebrahtu Cadangan

Evaluasi telah dilakukan oleh pelatih asal Chile ini ke skuadnya. Fokus sepanjang pertandingan perbaikan.

“Kami sudah tahu kesalahan dilakukan, fokus perbaiki menit-menit akhir dan menit-menit setelah kebobolan. Kita sedikit ada kepanikan dan kurang percaya diri untuk tetap konsisten dalam pertandingan,” jelasnya saat pre match press conference PSM vs Persiki, Senin (17/1/2022).

Dia berharap perbaikan dilakukan bisa mendapatkan hasil maksimal ketika berjumpa PSM.

“Kita fokus di situ, semoga bisa raih poin penuh di pertandingan lawan PSM,” ucap pelatih 44 tahun ini.

PSM sudah kedatangan striker barunya, Golgol Mebrahtu.

Pemain 31 tahun ini bergabung dengan PSM dua hari lalu di Bali setelah menjalani masa karantina.

Golgol Mebrahtu pun sudah bisa dimainkan ketika lawan Persik.

Javier Roca pun menaruh perhatian kepada Golgol Mebrahtu jika diturunkan di laga besok.

Menurutnya, pemain asing yang datang ke Indonesia tentu memiliki kualitas yang bagus.

“Harus benar-benar waspada karena kualitas pemain asing yang datang ke Indonesia lumayan bagus, paling tidak harus konsentrasi dengan pemain tersebut,” tuturnya.

Sementara pemain Persik, Ady Eko berharap meraih poin penuh lawan Willem Jan Pluim cs.

“Tidak ada yang tidak mungkin dalam sepak bola, sebagai pemain mengharapkan poin maksimal tiga poin,” harapnya.

Golgol Mebrahtu Starter?

Pelatih PSM, Joop Gall belum memutuskan akan memainkan striker anyarnya, Golgol Mebrahtu ketika bertemu Persik Kediri.

Hal ini ia ungkapkan dalam pre match press conference PSM vs Persik, Senin (17/1/2022).

“Saya memikirkan dengan baik-baik sampai malam ini, mempertimbangkan banyak hal apakah Golgol Mebrahtu akan dimainkan,” ungkapnya.

PSM mendapat amunisi baru jelang pertemuan dengan Persik di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar.

Kick off pertandingan berlangsung pada Selasa (18/1 2022) pukul 16.15 Wita.

Golgol Mebrahtu baru bergabung dengan Laskar Pinisi di Bali pada Sabtu (15/1/2022).

Dia baru menyelesaikan masa karantinanya.

Baca juga: Analisis Pengamat PSM vs Persik, Budiardjo Thalib: Tim Punya Persiapan Baik Bakal Menang

Baca juga: Duel PSM Vs Persik, Pelatih PSM Tekankan Tugas Pemain Agar Kejadian Lawan Persebaya Tak Terulang

Pemain 31 tahun ini baru ikut latihan bersama skuad PSM dua hari.

Joop Gall terkesan dengan Golgol Mebrahtu dan menilainya sebagai pemain bagus.

“Kita bisa gunakan dia (red, Golgol Mebrahtu). Dia bisa menahan bola, menahan tempo, kontrol bola, teknik dan dia juga pemain yang cepat,” tuturnya.

Pelatih 58 tahun ini mengatakan, jika ingin perbaiki posisi di klasemen Liga 1 2021-2022 tentu dibutuhkan striker yang bagus dalam tim.

“Striker bisa menentukan. Dengan gol-gol mereka akan menentukan apakah mendapatkan kemenangan atau tidak,” katanya.

PSM kini berada di peringkat 11 dengan 23 poin. Hasil dari lima kali menang, delapan kali imbang dan enam kali kalah.

Laskar Pinisi terpaut 17 poin dengan Arema FC di puncak klasemen sementara Liga 1.

Selisih delapan poin dengan Persela Lamongan di zona degradasi.

Prediksi Pemain PSM vs Persik

PSM Makassar dan Persik sama-sama mengusung misi kemenangan.

Tiga poin bagi PSM akan menaikkan mereka ke peringkat 9. Dengan catatan, Persita Tangerang dan PSS Sleman kalah di pekan ke-20.

Sedangkan bagi Persik, tiga poin akan menjauhkan mereka dari zona degradasi. Hanya selisih dua pin dengan Persela Lamongan yang masuk zona degradasi.

Kedua juru taktik pun akan memasang skuad terbaik demi mengamankan kemenangan.

PSM di prediksi tetap memakai formasi 4-3-3.

Di bawah mistar gawang, Hilman Syah diprediksi tetap menjadi pilihan utama.

Kendati pemain 24 tahun ini sempat melakukan kesalahan yang berujung gol ketika lawan Persebaya.

Terlepas kesalahan tersebut, Hilman Syah tampil apik. Sejumlah peluang dari Taisei Marukawa, Marselino Ferdinand dan Bruno Moreira berhasil digagalkan.

Di jantung pertahanan, Hasim Kipuw kemungkinan tetap menjadi pilihan meski tampil di bawah performa ketika lawan Persebaya.

Perlu diketahui, Hasim Kipuw selalu dimainkan di setiap laga PSM.

Pemain nomor punggung 15 ini akan diduetkan dengan bek asal Inggris, Adam Mitter.

Abdul Rachman menempati posisi kiri pertahanan. Pemain 33 tahun bagus dalam bertahan maupun menyerang.

Sisi kanan pertahanan, Dallen Doke akan diturunkan kembali. Ia sempat diganti ketika lawan Persebaya karena alami keram.

Lini tengah Delfi Rumbino akan kembali menajdi4 starter. Menggantikan Sutanto Tan. Ia akan berduet dengan M Arfan.

Tentu Willem Jan Pluim tetap menjadi kreator serangan di lini tengah.

Sayap kanan penyerangan diprediksi Rizky Eka Pratama menjadi pilihan kali ini. Gol Pluim lawan Persebaya tak lepas dari perannya.

Tendangannya kala itu berhasil ditepis dan membentur tiang, bola muntah langsung dilesakkan oleh Pluim.

Sisi kiri penyerangan milik Anco Jansen. Pemain nomor punggung 10 ini lebih leluasa ketika main di sayap.

Sementara ujung tombak penyerangan masih ditempati oleh Ferdinand Sinaga. Striker baru asal Australia, Golgol Mebrahtu diprediksi memulai debutnya dari bangku cadangan.

Di kubu Persik juga diprediksi memainkan formasi 4-3-3.

Di posisi kiper ada nama Muhammad Adi Satryo.

Di lini pertahanan Andri Ibo dan Arthur Felix kembali berduet. Pada laga sebelumnya Arthur Felix harus absen karena akumulasi kartu kuning.

Melengkapi lini pertahanan ada Agil Munawar sisi kanan dan Yusuf Meilana di sisi kiri.

Untuk lapangan tengah ditempatkan Risna Prahalabenta. Pemain nomor punggung 2 ini akan menyokong kerja Fitrah Ridwan dan Ady Eko.

Sementara sisi kiri dan kanan Macan Putih diperkuat oleh Antoni Putro Nugroho dan Moch Al Ayyubi.

Kedua pemain ini memiliki kemampuan pergerakan tanpa bola yang bagus. Ini akan membuka ruang pula bagi Youssef Ezzejjari.

Pemain asal Spanyol ini menjadi salah satu top skor Liga 1 musim ini. Telah mengumpulkan 12 gol. Hanya kalah dari Ciro Alves dan Ilija Spasojevic.(*)

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved