Naufal Samudra
Profil Naufal Samudra, Aktor Mermaid In Love Kembali Ditangkap karena Narkoba, Langganan Main FTV
Artis sinetron Naufal Samudra kembali ditangkap karena tersangkut kasus dugaan penyalahgunaan narkoba.
TRIBUN-TIMUR.COM - Kasus penyalahgunaan narkoba dikalangan artis kembali bertambah.
Artis sinetron Naufal Samudra
ditangkap karena tersangkut kasus dugaan penyalahgunaan narkoba.
Naufal Samudra ditangkap polisi pada Jumat (7/1/2022).
Baca juga: Jadi Tersangka Kasus Dugaan Prostitusi Online, Kenapa Cassandra Angelie Tak Ditahan?
Baca juga: Tak Hanya Positif Konsumsi Sabu, Ini Peran Bobby Joseph hingga Terancam 20 Tahun Penjara
Ini bukanlah kali pertama Naufal Samudra tersangkut barang haram tersebut.
Sebelumnya pada 13 April 2020 malam Naufal Samudra ditangkap di rumahnya di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan atas kepemilikan ganja.
Adapun penangkapan kembali aktor Mermaid In Love ini dibenarkan Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan.
Saat ini, Naufal Samudra masih diperiksa secara intensif oleh penyidik.
"Benar Naufal Samudra sekarang diamankan di Polda Metro Jaya terkait narkoba," kata Zulpan melalui pesan singkat, kemarin.
Zulpan belum menjelaskan secara terperinci soal penangkapan dan barang bukti narkoba yang disita oleh penyidik dari tangan Naufal.
Dia hanya mengatakan bahwa artis sinetron itu ditangkap seorang diri.
Dia pun memastikan kekasih Naufal, yakni aktris Dinda Kirana tak ikut diamankan sebagaimana informasi yang beredar di media sosial.
"Sekarang masih diperiksa. Dinda Kirana tidak ikut diamankan. Itu dulu aja ya," pungkasnya.
Sebelumnya, Naufal Samudra juga pernah terjerat dalam kasus yang sama.
Ia diciduk oleh polisi di kediamannya pada 13 April 2020 lalu.
Dalam penangkapan, polisi menemukan barang bukti berupa ganja sintetis dalam bentuk likuid.
