Tribun Politik
Gerbong Nurdin Halid Terancam Terpinggirkan di Skuad Golkar Makassar, Apa Kata Nurhaldin?
Ia dan Abdul Wahab Tahir tidak pernah mengemis minta jabatan kepada ketua terpilih ataupun DPD I.
Penulis: Ari Maryadi | Editor: Hasriyani Latif
Informasi di internal Golkar Makassar, masih ada sejumlah tarik ulur untuk sejumlah posisi.
Isu di internal Golkar Makassar, selain posisi sekretaris, posisi yang masih tarik ulur yaitu posisi Ketua Pemenangan Pemilu.
Spekulasi yang berkembang, DPD I disebut-sebut ingin memikirkan gerbong Nurdin Halid dari jabatan-jabatan strategis.
Mereka antara lain Wakil Ketua DPRD Makassar Andi Nurhaldin, dan Ketua Fraksi Golkar Makassar Abdul Wahab Tahir.
Dalam draf yang diajukan Appi, tertera nama Abdul Wahab Tahir sebagai Ketua Pemenangan Pemilu.
Namun Ketua DPD I Golkar Sulsel Taufan Pawe belum menandatangani draf SK itu.
Sekretaris DPD I Partai Golkar Sulsel Andi Marzuki Wadeng mengatakan draf susunan pengurus sudah ada di meja Taufan Pawe.
Naskahnya tinggal ditandangani Taufan Pawe lalu diterbitkan.
Dalam draft tersebut, kata Marzuki, tertera nama Irianto Ahmad sebagai sekretaris, dan Abdul Wahab Tahir sebagai Ketua Pemenangan Pemilu.
"Sisa lima belum. Tapi Makassar, Palopo, dan Bulukumba sudah ada drafnya di DPD I, tinggal ditandangani Pak Ketua," kata Andi Marzuki Wadeng saat dihubungi tribun-timur.com, Sabtu (2/10/2021).
Sementara itu Abdul Wahab Tahir yang dikonfirmasi menyerahkan sepenuhnya kepada partai posisi apapun yang diberikan.
Wahab menyampaikan kesiapannya menjalankan tugas di posisi apapun.
"Saya tidak tahu (perkembangan terbaru). Kalau dipercayakan dan diberikan amanah, sebagai kader Golkar saya siap menjalankan dan melaksanakan perintah," katanya.
Sementara itu, Andi Nurhaldin Halid sempat maju menantang Appi dalam Musda X Golkar Kota Makassar Maret 2021 lalu.
Haldin sempat mengambil formulir pendaftaran, namun ia memutuskan mundur sebelum masuk arena pertarungan.