Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Tribun Toraja

Pembukaan THF di Toraja Utara Dirangkaikan Bulan Inklusi Keuangan

Opening ceremony Toraja Highland Festival (THF) digelar di Misliana Hotel, Toraja Utara, Senin (4/10/2021). 

Penulis: Tommy Paseru | Editor: Sudirman
ist
Opening Ceremony Toraja Highland Festival di Hotel Misliana, Toraja Utara, Senin (4/10/2021) 

Kegiatan ini kata dia, juga bertujuan untuk pemulihan ekonomi akibat pandemi Covid-19. 

Seperti menghidupkan kembali sektor-sektor pariwisata dan mendongkrak perekonomian para pelaku UMKM.

"Kegiatan ini merupakan salah satu upaya kita bangkit dari keterpurukan akibat pandemi Covid-19," ungkapnya.

Direktur Departemen Statistik Bank Indonesia, Fadjar Majardi mengatakan, event ini sebagai kontekstual dimasa pandemi.

Lewat event ini bagaimana kembali menggairahkan UMKM dan mampu beradaptasi dimasa sulit ini. 

Pihaknya pun berkomitmen untuk mendukung dan meningkatkan kapasitas pelaku UMKM. 

Seperti pada bidang pemasaran, digitalisasi, inovasi dan mendorong akselerasi UMKM menuju new normal. 

"Pola pembinaan BI dilaksanakan dari hulu ke hilir. Kita tentunya akan mendorong UMKM agar dapat naik kelas," ucapnya.

Opening ceremony ini juga dihadiri Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Andi Sudirman Sulaiman secara virtual. 

Andi Sudirman Sulaiman mengucap rasa syukur karena Toraja Utara merupakan bagaian dari Sulawesi Selatan. 

Menurutnya, Toraja Utara memiliki anugerah dan keindahan pariwisata yang luar biasa.

Selain itu adat dan budaya yang sangat unik. 

"Kita bersyukur Toraja dan khususnya  Toraja Utara memiliki sektor pariwisata yang luar biasa, yang dimana menjadi daerah tujuan wisata di Sulawesi Selatan," tuturnya.

Untuk lebih mengembangkan potensi wisata yang dimiliki, Andi Sudirman Sulaiman berharap terjalin kolaborasi yang baik antara pemerintah daerah, provinsi dan pusat.

"Kolaborasi paling penting, untuk membangun daerah ini baik dari segi infrastruktur, wisata dan membangkitkan kembali sektor ekonomi di bidang UMKM," ucapnya. 

Sumber: Tribun Timur
Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved