Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

PSM Makassar

Bek PSM Erwin Gutawa Tidak Gentar Lawan Persik Kediri

PSM Makassar akan bersua Persik Kediri di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi, Jawa Barat, pada Kamis (23/9/2021) sore.

Penulis: Chalik Mawardi | Editor: Suryana Anas
TRIBUN-TIMUR.COM/CHALIK MAWARDI
Bek PSM Makassar Erwin Gutawa 

TRIBUN-TIMUR.COM, BANDUNG - PSM Makassar akan bersua Persik Kediri di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi, Jawa Barat, pada Kamis (23/9/2021) sore.

Bek tengah PSM, Erwin Gutawa tidak gentar menghadapi Persik.

Meskipun Persik juga adalah tim besar dan pernah juara Liga Indonesia 2003.

Pemain yang dijuluki Sergio Ramos-nya Indonesia mengaku siap mengawal lini belakang PSM.

Apabila pelatih Milomir Seslija kembali memainkannya.

Pada tiga pertandingan sebelumnya, Erwin selalu main penuh.

Ia bahu membahu dengan Hasim Kipuw menjaga lini belakang Laskar Pinisi.

"Pastinya kita selalu siap," kata Erwin saat ditemui di Hotel Arion Swiss-Belhotel, Jalan Otto Iskandar Dinata Nomor 16, Pasir Kaliki, Kecamatan Sumur Bandung, Bandung, Jawa Barat, Selasa (21/9/2021) pagi.

Erwin menyampaikan kesiapannya bertanding sesaat sebelum berangkan ke Bekasi.

"Kita tahu Persik Kediri tim besar, pernah juara, tapi bisalah kita dapat tiga poin lagi," tambahnya.

Pemain asal Kabupaten Bone berharap suporter PSM tetap memberikan dukungan dan mengirimkan doa dari rumah.

"Tetaplah semangat mendukung dari rumah, selalu dukung tim kebanggan kita," sambung mantan pemain Martapura FC.

Pertandingan antara PSM Makassar vs Persik Kediri dijadwalkan pada Kamis (23/9/2021).

Laga Laskar Pinisi dengan Macan Putih merupakan lanjutan pekan ke-4 Liga 1 Indonesia 2021/2022.

Informasi dihimpun tribun-timur.com, pertandingan ini bakal dihelat di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat.

Skuad PSM yang sejak Jumat pekan lalu berada di Bandung akan bergesek ke Bekasi pagi ini, Selasa (21/9/2021).

"Pagi ini tim ke Cikarang (Bekasi)," kata Media Officer PSM Sulaiman Abdul Karim saat dikonfirmasi.

Jika benar bermain di Bekasi lawan Persik, artinya PSM memainkan empat pertandingan di empat tempat yang berbeda.

Pekan pertama PSM menghadapi Arema FC di Stadion Pakansari, Bogor.

Kemudian menghadapi Madura United FC di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta.

Kemudian pergi ke Bandung bersua Persebaya Surabaya di Stadion Si Jalak Harupat.

Hingga pekan ketiga, PSM bercokol di peringkat enam klasemen sementara Liga 1.

Calon lawannya, Persik berada di posisi sembilan.

Sejauh ini PSM lebih baik dari Persik dengan mengoleksi lima poin.

Sementara Persik baru mendapat empat poin.

PSM belum pernah kalah, mereka hanya seri dua kali dan menang satu kali.

Sedangkan Persik sudah satu kali kalah dan masing-masing satu kali menang dan satu kali imbang.

Hati-Hati Akumulasi Kartu

Pemain PSM Makassar diminta berhati-hati agar tidak mendapat akumulasi kartu.

Pasalnya, ketika lawan Persebaya Surabaya, lima punggawa Laskar Pinisi mendapatkan kartu kuning. 

Total sudah tujuh kartu kuning dikantongi pemain PSM dari tiga laga dijalani.

Yakni Erwin Gutawa, Sutanto Tan,  Anco Jansen, Zulkifli Syukur dan Syaiful Syamsuddin.

Bahkan Erwin dan Sutanto Tan telah mengantongi dua kartu kuning dari tiga pertandingan.

Dua kartu kuning ini didapat ketika melawan Arema FC dan Persebaya Surabaya.

Erwin dan Sutanto perlu lebih berhati-hati dan tak membuat kesalahan jika tak ingin mendapatkan kartu lagi.

Jika kartu kuning kembali didapatkan, bisa dipastikan keduanya bakal absen satu pertandingan.

Padahal pemain  bernomor punggung 5 dan 8 ini menjadi andalan Pelatih PSM, Milomir Seslija. Keduanya tak tergantikan sebagai starter di tiga pertandingan.

Sementara, Zulkifli, Anco Jansen dan Syaiful baru mengantongi satu kartu kuning.

Pengamat sepak bola, Faisal Maricar mengingatkan anak asuh Milomir Seslija untuk bermain lebih berhati-hati lagi.

Harus meminimalisir mendapatkan kartu dari sang pengadil lapangan.

"Jangan membuat pelanggaran yang tidak perlu yang bisa berbuah kartu. Lihat dan situasi terlebih dahulu," ucapnya melalui sambungan telepon, Senin (20/9/2021).

Menurut dia, pemain harus bermain lebih tenang. Harus mampu mengontrol emosi dan gaya permainannya.

Meski diketahui, permainan PSM dikenal ngotot dan keras, tapi tidak kasar.

"Harus tahu kapan mengambil keputusan, berpikir dua kali. Jika tidak terlalu mengancam pertahanan dan gawang, tidak usah melakukan pelanggaran, cukup membayangi lawan secara ketat," tutur mantan pemain PSM ini.

Faisal Maricar pun kembali ingatkan pemain PSM untuk tidak melakukan pelanggaran yang bisa berbuah kartu. 

Apa lagi akumulasi kartu yang bisa membuat sang pemain tidak bisa tampil di pertandingan berikutnya.

Mengingat lawan yang dihadapi PSM setelah Persik adalah PS Barito Putera dan Persib Bandung

"PSM harus hati-hati lawan Persik, jangan sampai dapat kartu lagi dan tidak bisa bermain. Apa lagi lawan berat menanti, ke depan PS Barito Putera dan Persib," pungkasnya.

Syarat Kalahkan Persik Kediri

PSM Makassar berpeluang naik ke puncak klasemen sementara Liga 1 2021-2022.

Kesempatan PSM Makassar tersebut tersaji pada pertengahan pekan ini saat laga keempat digelar Kamis (23/9/2021).

Syaratnya adalah pada pertengahan pekan ini, PSM mampu mengalahkan Persik Kediri.

JIka nanti PSM mampu meraih kemenangan atas Persik, PSM akan ke puncak klasemen.

Apalagi PSM akan tampil di pertandingan pertama untuk laga di pekan keempat.

Adapun syarat-syarat PSM bisa mengalahkan Persik Kediri adalah?

Saat ini tim Persik masih bermasalah dengan kebugaran fisik pemain. Bahkan Pelatih Persik, Joko Susilo mengakuinya.

Karena itu, PSM harus bisa mengoptimalkan kelemahan Persik yang cukup nampak saat kalah dari Bali United.

Faktor inilah yang membuat performa Persik sempat mengendur, terutama sepanjang sepertiga akhir laga.

Padahal, permainan mereka dinilai cukup bagus sejak menit awal saat menghadapi Bali United.

“Kami harus segera memperbaiki apa yang menjadi kelemahan tim. Sisi fisik terlihat menurun begitu memasuki menit ke-70,” kata Joko Susilo.

Bahkan, Ibrahim Bahsou yang notabene-nya adalah pemain andalan di lini tengah harus di bangku cadangkan lebih awal pada menit ke-40.

Kelemahan lainnya adalah kemampuan eksekusi penalti Youssef Ezzejjari.

Dalam laga kontra Bali United, sepakan Ezzejjari masih mampu dihentikan oleh Wawan Hendrawan.

Laga PSM vs Persik

Jadwal pertandingan PSM vs Persik Kediri bakal digelar pada Kamis 23 September 2021 mendatang, pukul 16.15 Wita.

Peluang PSM cukup terbuka melihat penampilan Persik Kediri belum optimal.

Posisi Persik Kediri di klasemen sendiri saat ini hanya satu strip di bawah PSM dengan koleksi  poin hasil sekali menang, sekalli seri dan sekali kalah.

PSM sendiri sukses mengalahkan Persebaya Surabaya dengan skor 3-1 dalam laga lanjutan Liga 1, Sabtu (18/9/2021).

Saat ini PSM naik ke urutan keenam klasemen sementara dengan mengoleksi 5 poin dari sekali menang dan 2 kali seri.

Sebelumnya PSM berada di urutan ke-11 klasemen dari 18 klub peserta Liga 1

Adapun puncak klasemen sementara hingga posisi ketiga ditempati Bali United, Persib Bandung dan PSIS Semarang dengan 7 poin.

Dan PSM masih membuka kesempatan merapat ke puncak klasemen sementara Liga 1.

Permainan Belum Optimal

Persik Kediri akan menantang PSM Makassar dalam laga lanjutan Liga 1 2021, Kamis (23/9/2021) mendatang.

Menghadapi Juku Eja, Persik Kediri belum menemukan ramuan yang pas untuk meredam lawan-lawannya.

Dalam tiga kali pertandingan terakhir, Persik Kediri tercatat sekali kalah melawan Bali United dengan skor 1-0, menang lawan Borneo FC 1-0, dan bermain imbang 2-2 melawan Tira Persikabo.

Meski begitu, Persik Kediri patut berbangga,  karena pemain asingnya sudah mulai menunjukkan taring.

Saat laga melawan Tira Persikabo 1973 di pekan ke 3, Persik Kediri berhasil membobol gawang lawan melalui pemain asingnya Youseff Ezzejjari.

Selain itu, catatan naik turunnya performa Macan Putih juga akan dijadikan lecutan bagi anak asuh Joko Susilo.

Evaluasi, taktik dan strategi sudah pasti bakal disiapkan Joko Susilo untuk bekal menghadapi PSM Makassar.

Persik Kediri kini menempati posisi ke 7 klasemen sementara dengan mengumpulkan 4 poin.

Sementara PSM Makassar yang mengoleksi 5 poin berada di posisi ke 6 klasemen sementara.

Catatan Pertemuan

PSM Makassar memiliki catatan bagus di awal musim 2021/2022.

Klub yang dijuluki Ayam Jantan Dari Timur itu, belum pernah kalah dalam tiga pertandingan terakhir.

Di pekan pertama dan kedua PSM Makassar imbang melawan Madura United dan Arema FC dengan skor 1-1.

Salah satu pemain asing PSM Makassar, Anco Jansen, juga sudah memperlihatkan ketajamannya kala mengalahkan Persebaya Surabaya.

Anco menyumbang dua gol untuk kemenangan PSM Makassar. Sementara satu gol lagi dicetak oleh Yakob Sayuri.

Hanya saja terkait head to head dalam 5 laga terakhir dengan Persik Kediri, PSM berbagi hasil sama kuat.

Baik PSM dan Persik sama-sama meraih dua kemenangan dan sekali seri.

Namun Persik pernah menang 4-0 di musim 2009 saat masih kompetisi ISL.

Tapi PSM juga pernah menang 5-3 pada 17 Maret 2010 yang saat itu juga laga Indonesia Super League (ISL). (*)

Head to Head

11/05/10 PII PSM 1-2 Persik Kediri

17/03/10 LI1 PSM 5-3 Persik Kediri

16/12/09 LI1 Persik Kediri 4-0 PSM

30/05/09 LI1 PSM 2-0 Persik Kediri

06/09/08 LI1 Persik Kediri 1-1 PSM

Jadwal lengkap Liga 1 tengah pekan

Kamis 23 September 2021

Persik Kediri vs PSM Makassar, Kickoff 15.15 WIB

Barito Putera vs PS Tira Persikabo, Kickoff 18.15 WIB

Persib Bandung vs Borneo FC, Kickoff 19.00 WIB

Jumat 24 September 2021 

Persiraja vs Persipura, Kickoff 15.15 WIB

Persita vs Bali United, Kickoff 15.15 WIB

Persebaya vs Bhayangkara FC, Kickoff 18.15 WIB

Persija Jakarta vs Persela Lamongan, Kickoff 20.30 WIB

Sabtu 25 September 2021

Madura United vs PSS Sleman, Kickoff 15.15 WIB

Arema FC vs PSIS Semarang, Kickoff 21.00 WIB.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved