PSM Makassar
VIDEO: Lima Pemain PSM Alami Masalah Kecil Usai Gasak Persebaya
Sejumlah punggawa PSM Makassar mengalami masalah usai membantai Persebaya Surabaya 3-1.
Penulis: Chalik Mawardi | Editor: Suryana Anas
TRIBUN-TIMUR.COM, BANDUNG - Sejumlah punggawa PSM Makassar mengalami masalah usai membantai Persebaya Surabaya 3-1.
Penjaga gawang Syaiful Syamsuddin mengalami masalah pada pergelangan kaki kanannya.
Syaiful hanya latihan ringan di lapangan mini Soccer Republic, Jalan Surya Sumantri Nomor 42, Sukagalih, Kecamatan Sukajadi, Kota Bandung, Jawa Barat, Minggu (19/9/2021).
Penjaga gawang yang tampil bagus di dua laga terakhir PSM hanya latihan sit up dibawah pengawasan physioteraphy Muliyadi.
Selain Syaiful, Rasyid Bakri, Willem Jan Pluim, Ilham Udin Armaiyn hingga Anco Jansen juga mengalami masalah ringan.
Kendati begitu, mereka masih dapat melakukan jogging.
Masalah yang dialami sejumlah punggawa Laskar Pinisi dibenarkan pelatih Milomir Seslija.
Namun kata dia, kondisi pemain masih cukup baik.
"Ada beberapa masalah kecil, Anco, Syaiful, Rasyid, Pluim, Ilham," kata Milo ditemui usai memimpin latihan.
Apa saja dikatakan Milo, nonton videonya.