PSM Makassar
Masih Ingat? Inilah Skuad Juara PSM Makassar Perserikatan 1992-1993 dan Liga Indonesia 1999-2000
Rubrik profil legenda PSM Makassar kali ini tentang skuad juara PSM 1999-2000, PSM Juara Liga Indonesia musim 1999-2000 akan dikenang fans fanatik
Penulis: Arif Fuddin Usman | Editor: Mansur AM
Formasi pemain PSMS: Sisgiardi (penjaga gawang), Supianto, Sumardi, Ramli Lubis, Andreas, Eddy Suryanto/Edwin Daud, Azwardin Lubis, Suharto, Abdul Rahman, Bambang Usmanto, dan Witya Pusen.
Gelar Ligina 2000
Stadion Utama Senayan, 23 Juli 2000 bergemuruh oleh teriakan takbir suporter PSM Makassar usai wasit Djajat Sudrajat meniup peluit panjang.
Sementara di lapangan, seluruh elemen tim Juku Eja saling berangkulan menyambut kemenangan 3-2 atas Pupuk Kaltim Bontang pada partai puncak Liga Indonesia Bank Mandiri 1999/2000.
Ini gelar perdana PSM di pentas Liga Indonesia yang merupakan penyatuan dua kompetisi, Perserikatan dan Galatama pada 1994 lalu.
PSM, klub tertua di Indonesia (dibentuk 1915) dengan lima gelar era Perserikatan kembali berjaya, setelah terakhir merebut Piala Presiden pada 1992.
Gelar juara PSM menjadi lengkap setelah sang kapten, Bima Sakti terpilih sebagai pemain terbaik. Pencapaian alumni PSSI Primavera ini terbilang fenomenal.
Sepanjang musim, gelandang yang akrab dengan jersey bernomor punggung 11 tidak pernah meraih satu pun kartu kuning.
Padahal, Bima tampil reguler sebagai pemain jangkar PSM, posisi yang sejatinya rentan mendapat kartu dari sang pengadil.
Saat itu, materi mentereng ini semakin lengkap dengan racikan strategi Syamsuddin Umar sebagai pelatih dan Henk Wullem (Direktur Teknik). Alhasil, PSM jadi tim paling dominan.
Sepanjang musim Liga Bank Mandiri yang memakai sistem pembagian dua wilayah dan babak 8 Besar di Jakarta ini, PSM mencetak 21 kali kemenangan, 8 imbang dan 2 kalah.
Juku Eja pun menjadi tim paling agresif sepanjang musim dengan mengemas 53 gol dan hanya kemasukkan 19 gol.
Komposisi Tim Juara 1999-2000
Saat itu Nurdin Halid bersama adiknya Kadir Halid di puncak manajemen Laskar Phinisi.
Pelatih: Syamsuddin Umar