Inul Daratista
Digosipkan Punya Penghasilan Rp 17 Miliar per Bulan, Berapa Sebenarnya Pendapatan Istri Adam Suseno?
Digosipkan pendapatan Inul tiap bulan capai Rp 17 miliar? Benarkah? Inul Daratista istri Adam Suseno menjawabnya, Hotman Paris pun mengakui kaya
TRIBUN-TIMUR.COM - Pedangdut Inul Daratista disebut sebagai salah satu penyanyi tajir Tanah Air.
Bahkan pengacara bonafide Hotman Paris Hutapea menyebut Inul Daratista termasuk artis yang bisa membayar jasanya sebagai pengacara.
Lalu berapa sebenarnya pendapatan istri Adam Suseno itu per bulan?
Gosipnya sih sampai Rp 17 miliar pemasukan bulanannya. Mulai dari job sebagai penyanyi hingga bisnisnya yangmenggurita.
Inul Daratista sudah cukup lama dikenal menjadi salah satu penyanyi dangdut di tanah air.
Tak hanya sebagai penyanyi, Inul juga sukses dalam menjalankan berbagai bisnisnya.
Tak heran jika Inul bisa menghasilkan pundi-pundi rupiah yang cukup tinggi setiap bulannya.
Dikabarkan, Inul menghasilkan Rp 17 miliar per bulan.
Hal ini terungkap dari kanal YouTube Kuy Entertainment pada Rabu (14/04).
Inul pun tak mau membenarkan atau membantah hal tersebut, ia hanya mengamini pernyataan itu.
“Amin, diaminin saja,” ujar Inul.
Inul mengaku tidak mengetahui penghasilan yang didapatkannya per bulan.
"Enggak ngitung, yang tahu hanya Inul dan Tuhan,” jelasnya.
Hesti Purwadinata yang menjadi host dalam acara tersebut kemudian mengomentari penampilan Inul.
Terkait dengan penampilan yang ditunjukkan Inul, istri Adam Suseno tersebut melakukannya berdasar tuntutan pekerjaan.
"Sebenarnya bukan menterengnya, lebih kepada apa yang kita punya karena aku punya tanggung jawab yang profesional sebagai seorang artis, public figure,” tutur Inul Daratista.
Penampilan itu juga dilakukan demi menunjukkan kerja keras yang telah dilakukannya selama ini.
"Bukan mencontohkan menterengnya tapi seorang Inul kan, ‘oh dia yang punya karaoke, oh dia penyanyi dangdut ya’.
Tapi kalau seandainya aku jalan ketemu sama orang pakai tas kresek, kan enggak mungkin ya. Jadi lebih menempatkan diri saja,” kata Inul Daratista dikutip dari star.grid.id dengan judul Inul Daratista Disebut Punya Gaji Hingga Belasan Miliar per Bulannya, Begini Tanggapan Istri Adam Suseno: Enggak Ngitung