Pasar Lacibbung Bone Terbakar
BREAKING NEWS: Pasar Lacibbung Bone Terbakar
Kebakaran terjadi di Pasar Lacibbung, Desa Wanua Waru, Kecamatan Libureng, Kabupaten Bone, Senin (12/4/2021) pagi.
Penulis: Kaswadi Anwar | Editor: Suryana Anas
TRIBUNBONE.COM, LIBURENG - Kebakaran terjadi di Pasar Lacibbung, Desa Wanua Waru, Kecamatan Libureng, Kabupaten Bone, Senin (12/4/2021) pagi.
Kebakaran Pasar Lacibbung diunggah oleh akun Facebook Tri Ikrar Pesri. Dalam postingannya ia menulis kebakaran Pasar Lacibbung 07.00 Wita disertai dua foto.
Dari foto yang diunggah, terlihat asap hitam mengepul. Ada sekira dua atau tiga kios yang sudah dilalap api.
Camat Libureng, Andi Ilham saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut.
"Benar terjadi kebakaran di Pasar Lacibbung. Tadi sudah saya telepon pemadam," katanya melalui sambungan telepon.
Ia mengatakan untuk data jumlah kios dan kerugian akibat kebakaran belum ada.
Namun, ia telah memerintahkan stafnya untuk melakukan pendataan.
"Belum ada datanya. Saya sudah perintahkan kepada staf untuk mendata kerugian akibat kebakaran," ucapnya.
Belum ada ifnormasi penyebab pasti terjadinya kebakaran.
Untuk diketahui, jarak antara Kota Watampone dengan Pasar Lacibbung, Desa Wanua,De Waru, Kecamatan Libureng sekira 83 kilometer.
Laporan Kontributor TribunBone.com, Kaswadi Anwar
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/kebakaran-di-pasar-lacibbung-desa-wanua-waru-kecamatan-libureng-kabupaten-bone-1242021.jpg)