Piala Menpora 2021
Pesan Kapten PSM Makassar Zulkifli Syukur Jelang Lawan PSIS Semarang
Kapten PSM Makassar Zulkifli Syukur memberikan pesan sebelum tampil di babak delapan besar Piala Menpora.
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Kapten PSM Makassar Zulkifli Syukur memberikan pesan kepada pemain lainnya sebelum tampil di babak delapan besar Piala Menpora.
Sebagaimana diketahui, PSM Makassar akan melawan PSIS Semarang, Jumat (9/4/2021).
Laga tersebut akan berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur.
Zulkifli Syukur berpesan agar skuad Juku Eja tak mengulangi kesalahan seperti laga sebelumnya.
Di laga sebelumnya melawan Borneo FC, para pemain PSM mengaku bermain dengan beban.
Olehnya itu, Zulkifli meminta rekannya untuk tetap semangat dan tak menjadikan beban.
"Jadi saya juga menghimbau kepada teman-teman pemain agar pertandingan di delapan besar nanti jangan dijadikan beban," kata Zulkifli usai latihan di Bosowa Sport Center, Makassar, Selasa (6/4/2021) sore.
Tampil di delapan besar, pemain kelahiran Makassar, 3 Mei 1984 ini mengaku memiliki motivasi berlipat.
"Pasti untuk di fase delapan besar ini tentu motivasi pemain lebih berlipat lagi, karena selangkah lagi kita masuk ke semifinal," tuturnya.
"Tapi bukan berarti untuk mencapai semifinal itu tidak bisa jadikan beban, melainkan sebagai penyemangat teman-teman," sambungnya.
Lebih lanjut, Zulkifli meminta para pemain untuk tetap bermain lepas.
Terutama bermain seperti PSM Makassar menaklukkan Persija Jakarta.
"Dari awal, tim kita PSM Makassar tidak ada yang mengunggulkan. Alhamdulillah terbukti pemain bisa bermain lepas di tiga pertandingan terutama di pertandingan awal melawan Persija," jelas Zulkifli.
Zulkifli pun yakin, PSM Makassar bisa memenangkan pertandingan atas PSIS Semarang. (*)
Piala Menpora 2021
Kapten PSM Zulkifli Syukur
PSM Makassar
PSIS Semarang
Bola Lokal
Berita PSM Hari Ini
Suara Suporter: PSM vs PSIS Akan Jadi Laga yang Menarik |
![]() |
---|
PSM Makassar Evaluasi Tim Saat Tendangan Bebas, PSIS Semarang Matangkan Taktik Serangan Balik |
![]() |
---|
Patrich Wanggai Masih Diragukan Perkuat PSM Makassar Hadapi PSIS Semarang |
![]() |
---|
Suara Suporter PSM: Harap Laskar Pinisi Main Tenang Lawan PSIS Semarang |
![]() |
---|
Suara Suporter: Idolakan Hilman Syah, Harap Tak Biarkan PSIS Bobol Gawang PSM |
![]() |
---|