Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Kalla Fair

36 Ribu Pengunjung Kalla Fair Nikmati Keseruan dan Penawaran Terbaik Kalla Group

sebanyak kurang lebih 36 ribu pengunjung Mall Nipah telah hadir langsung dan menikmati keseruan dan penawaran terbaik yang Kalla Group hadirkan.

Penulis: Dian Amelia | Editor: Muh Hasim Arfah
tribun timur/dian amelia
Beberapa pengunjung mendapatkan hadiah dalam Kalla Fair 2021, Jumat-Minggu (2-4/4/2021). Selama tiga hari gelaran Kalla Fair, sebanyak kurang lebih 36 ribu pengunjung NIPAH telah hadir langsung dan menikmati keseruan dan penawaran terbaik yang Kalla Group hadirkan. 

TRIBUN-TIMUR.COM,MAKASSAR - Gelaran Kalla Fair Vol 3 telah resmi berakhir hari, Minggu (4/4/2021).

Selama tiga hari gelaran Kalla Fair, 2-4/4/202, sebanyak kurang lebih 36 ribu pengunjung di Main Atrium Mall Nipah hadir langsung dan menikmati keseruan dan penawaran terbaik Kalla Group. 

Tak hanya itu, beberapa pengunjung yang beruntung, juga berkesempatan membawa pulang berbagai hadiah menarik berupa voucher jutaan rupiah, sepeda lipat, smartwatch, dan smartphone. 

Kalla Fair merupakan salah satu komitmen nyata Kalla Group dalam mendukung program Pemerintah yakni Makassar Recover. 

Kalla Fair menjadi upaya Kalla Group dalam membantu percepatan pemulihan ekonomi. 

Kalla Fair hadir lebih dekat dengan seluruh pelanggan setia produk dan layanan Kalla Group dan menjawab hampir seluruh kebutuhan masyarakat. 

Selama tiga hari gelaran Kalla Fair, Kalla Group mencatat kurang lebih Rp 5 Milyar transaksi.

Corporate Marketing Services Dept. HeadKalla Group Nadya Tyagita,memaparkan Kalla Group mengucapkan terima kasih atas partisipasi seluruh masyarakat yang menyaksikan gelaran Kalla Fair baik secara offline maupun online. 

“Tidak jauh berbeda dengan antuasisme pengunjung offline di NIPAH, penonton yang menyaksikan secara online melalui live streaming youtube, facebook, dan instagram mencapai 42ribu penonton selama tiga hari, ujarnya saat ditemui di Mall Nipah, Senin (5/4/2021).

"Kalla Group berharap dapat terus menawarkan produk dan layanan terbaiknya kepada seluruh pelanggan setianya,” pungkasnya.

Pengunjung NIPAH yang hadir, disuguhkan pameran produk dan layanan dari perusahaan-perusahaan dibawah naungan Kalla Group. 

Selain menikmati booth Pameran, pengunjung juga telah menikmati keseruan bermain games berhadiah menarik di boothKIK Avenue, dan booth Kallafriends. 

Kalla Fair kali ini juga diramaikan dengan live talks bertajuk digitalisasi yang dibawakan oleh DIGIDES, Tuming dan Abu, serta Iksan Bangsawan selaku CEO Skena Wahana Kreatif. 

Selain itu, pengunjung juga dihibur oleh live music selama gelaran berlangsung.

Meski ramai dikunjungi, Kalla Fair Vol. 3 kali ini tetap menerapkan protokol kesehetan dengan menggunakan masker, menggunakan hand sanitizer, dan dicek suhu sebelum memasuki area NIPAH, hingga mengatur jarak aman antara booth pameran. 

Selain itu, juga hadir patrol petugas yang mengawasi penggunaan masker oleh seluruh pengunjung, penyemprotan disinfektan secara rutin ke seluruh area pameran baik sebelum dan sesudah acara.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved