HUT ke 17 Tribun Timur
Hotel MaxOne Makassar Harap Tribun Timur Makin Berjaya
Hotel MaxOne Makassar mengucapkan selamat HUT ke 17 Tribun Timur, Jl Cenderawasih nomor 430, Makassar, Sulawesi Selatan ( Sulsel )
Penulis: Nur Fajriani R | Editor: Suryana Anas
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Harian Tribun Timur Makassar merayakan ulang tahun ke-17 pada Selasa (9/2/2021).
Kendati masih suasana Covid-19, Ultah diperingati menyesuaikan protokol kesehatan.
Para relasi Tribun juga turut menyampaikan ucapan Spesial HUT ke-17.
Termasuk Hotel MaxOne Makassar yang bertandang ke Redaksi Tribun Timur Jl Cenderawasih nomor 430, Makassar, Sulawesi Selatan ( Sulsel ), Selasa (9/2/2021) pagi.
Rombongan diterima Wakil Pemimpin Redaksi Tribun Timur, Ronald Ngantung.
General Manager Hotel MaxOne Makassar M Yusuf Sandy berharap Tribun Timur terus berjaya.
"Kita sangat berterima kasih atas kerjasamanya dengan Tribun Timur selama ini, kita harap di umur ke-17 ini makin jaya dan memberikan berita bermanfaat," katanya.
Sebagai apresiasi kepada pembaca dan mitra setia, Tribun Timur menyajikan Live Event 17 Jam Nonstop.
Tribun Timur merayakan ulang tahun ke-17, Selasa (9/2/2020), di tengah pandemi Covid-19, namun tetap mematuhi protokol kesehatan. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/hotel-maxone-makassar-bertandang-ke-redaksi-tribun-timur-922021.jpg)