Vaksinasi di Mamasa
Launching Vaksin Perdana, Kemana Sekda Mamasa?
Pemerintah Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat, melakukan launching vaksin covid-19.
Penulis: Semuel Mesakaraeng | Editor: Sudirman
TRIBUNMAMASA.COM, MAMASA - Pemerintah Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat, melakukan launching vaksin covid-19.
11 tokoh yang terlibat tak lain adlah Wakil Bupati Mamasa, Marthinus Tiranda dan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah, serta tokoh agama.
Vaksinasi perdana yang digelar Pemerintah Kabupaten Mamasa di Posko Satgas, Rabu (3/2/2021) pagi tadi, turut dihadiri sejumlah pejabat teras.
Namun tak seperti agenda resmi pada umumnya, kegiatan ini terlihat tak dihadiri Sekretaris Daerah Kabupaten Mamasa, Ardiansyah.
Asisten Bidang Pemerintahan Sekretariat Daerah, Kain Lotong mengatakan, disaat yang bersamaan, Sekda Mamasa sedang berkantor.
"Ada di kantor, di sudah masuk setelah cuti tahunan," kata Kain Lotong.
Namum dijelaskan Kain Lotong, Sekda Mamasa belum melakukan vaksin perdana, lantaran tidak masuk dalam daftar.
Dia menjelaskan, daftar penerima vaksin perdana, didata sejak tiga pekan lalu.
Sementara saat itu menurut dia, Sekda Mamasa sedang cuti tahunan.
"Saya yang pelaksana harian pada saat data dikirim untuk vaksin perdana. Sehingga beliau tidak terdaftar menerima vaksin perdana," jelasnya.
Laporan wartawan @sammy_rexta
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/bupati-mamasa-h-ramlan-badawi-saat-memberikan-sambutannya-pada-vaksinasi-perdana.jpg)