TRIBUN TIMUR WIKI
Jadi Drakor Populer di Era 2000-an, Seperti Ini Nasib Pemain Winter Sonata Sekarang
Drama Korea ini masih sangat disukai oleh publik Korea dan juga penonton internasional.
Penulis: Desi Triana Aswan | Editor: Waode Nurmin
TRIBUNTIMURWIKI.COM - Drama Korea bukan hal baru bagi industri entertainment Korea.
Deretan drama disajikan dan di tayankan diberbagai negara.
Bahkan banyak Drakor yang sukses dan mampu menembus rating dunia.
Salah satu Drakor populer dan terkenal hingga saat ini yakni Winter Sonata.
Bagi generasi 2000an tentu tak asing lagi dengan Drakor ini.
Dilansir dari Tribun Style, Winter Sonata adalah drama Korea yang sangat populer di awal tahun 2000-an.
Winter Sonata tayang di tahun 2002 dan mendapat kesuksesan luar biasa.
Winter Sonata memiliki kisah yang menye-menye sehingga membuat banyak orang mengira ciri khas drama Korea adalah kisah yang menyentuh.
Drama Korea ini masih sangat populer sampai sekarang.
Winter Sonata bercerita mengenai pasangan remaja bernama Jun Sang dan Yujin.
Jun Sang mengalami kecelakaan dan hilang ingatan.
Ibu Jun Sang pun memutuskan untuk memberi identitas baru pada Jun Sang dan membawanya ke Amerika.
Hal tersebut karena Jun Sang memiliki masa lalu kelam dan ingin sang putra melupakan masa lalunya itu.
10 tahun pun berlalu, Jun Sang sudah menjadi arsitek berbakat di Amerika.
Dirinya kemudian memilih untuk kembali ke Korea dan melanjutkan pekerjaannya di negara kelahirannya.
