Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Prof Wasir Thalib Pimpin Percasi Sulsel

Hal ini dipicu karena ada beberapa oknum yang memaksakan diri untuk masuk meskipun tidak memiliki legalitas. 

Penulis: Fahrizal Syam | Editor: Imam Wahyudi
ist
Prof Dr Wasir Thalib terpilih kembali menjadi Ketua Umum Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Provinsi Sulawesi Selatan periode 2020-2024. 

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Prof Dr Wasir Thalib terpilih kembali menjadi Ketua Umum Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Provinsi Sulawesi Selatan periode 2020-2024. 

Wasir terpilih dalam Musyawarah Provinsi (Musprov) Percasi Sulsel yang bertempat di Aula Lembaga Penjaminan Mutu Provinsi Sulawesi Selatan, 14-15 November 2020. 

Ketua Komite Olahraga Nasional (KONI) Sulsel, yang diwakili oleh Herman Hading dalam sambutannya saat membuka acara berharap Musprov Percasi Sulsel bisa berjalan sesuai aturan yang ada, dan para peserta memilih calon yang paham terhadap organisasi catur. 

Setelah pembukaan, musprov dilanjutkan ke sidang pleno I yang berlangsung alot dan ricuh. 

Hal ini dipicu karena ada beberapa oknum yang memaksakan diri untuk masuk meskipun tidak memiliki legalitas. 

Hingga larut malam, Pleno I tak kunjung usai karena ulah oknum yang membuat kegaduhan dan berusaha untuk memprovokasi peserta musprov. 

Puncaknya, terjadi ketika oknum tersebut dengan semena-mena ingin mengambil alih palu 
sidang dengan paksa. 

Atas pertimbangan kemananan, musprov diambil alih oleh polisi dan meminta panitia untuk menunda musprov. 

Panitia Musprov, yang dipimpin Arifin Ahmad, kemudian melaporkan kegiatan ke Pengurus Besar (PB) Percasi untuk meminta petunjuk. 

Akhirnya, berdasarkan petunjuk dari PB, musprov dilanjutkan di hari kedua dengan menambah jumlah personil keamanan.

Di hari kedua, pimpinan sidang memberikan kesempatan kepada Wasir sebagai ketua Percasi 2016-2020 untuk menyampaikan laporan pertanggung jawaban yang dinyatakan diterima oleh semua peserta sidang.

Wasir akhirnya terpilih secara aklamasi, setelah panitia penjaringan yang diwakili oleh Mappasomba, mengumumkan bahwa hanya satu calon yang mengembalikan berkas dan memenuhi persyaratan untuk dicalonkan. 

Atas kesepakatan peserta musprov, akhirnya pimpinan sidang mengukuhkan Wasir Thalib untuk kembali memimpin Percasi Sulsel periode 2020-2024. 

Wasir menyampaikan akan memajukan Percasi Sulsel melalui peningkatan prestasi atlet catur, tidak hanya untuk kelas dewasa, tetapi juga untuk kelas remaja dan anak-anak. 

"Saya berkomitmen akan menjadikan cabang olahraga catur sebagai olahraga andalan untuk kontingen Sulawesi Selatan dan pendulang medali pada setiap turnamen nasional," kata Wasir dalam rilis.

Prof Wasir yang juga merupakan Guru Besar di Universitas Negeri Makassar (UNM) berjanji akan memfasilitasi atlet berprestasi untuk masuk ke perguruan tinggi. 

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved