Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Beredar Video Adu Joget di Bone Abaikan Protokol Kesehatan

Video berdurasi 19 detik tersebut memperlihatkan aksi adu joget yang dilakukan beberapa perempuan di pinggir kolam renang.

Penulis: Kaswadi Anwar | Editor: Imam Wahyudi
TRIBUN TIMUR/KASWADI
Suasana aksi adu joget di Novena Hotel di Jl Ahmad Yani, Kelurahan Jeppee, Kecamatan Tanete Riattang Barat, Kabupaten Bone pada Rabu (14/10/2020) malam 

TRIBUNBONE.COM, TANETE RIATTANG - Beredar video pesta tanpa mematuhi protokol kesehatan di Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan (Sulsel).

Video berdurasi 19 detik tersebut memperlihatkan aksi adu joget yang dilakukan beberapa perempuan di pinggir kolam renang.  

Aksi tersebut ditonton oleh banyak orang. Hanya sedikit yang menggunakan masker. Selebihnya tidak menggunakan masker. Bahkan, tidak ada yang menjaga jarak.

Diduga pesta tersebut berlangsung di Hotel Novena di Jl Ahmad Yani, Kelurahan Macanang, Kecamatan Tanete Riattang Barat pada Rabu (14/10/2020) malam.

Terkait video beredar tanpa mematuhi protokol kesehatan, pihak Novena Hotel angkat bicara.

Legal konsultan Novena Hotel, Ilham menyatakan pihak Novena pada dasarnya telah berkomitmen untuk tetap mematuhi protokol kesehatan sesuai dengan ketentuan pemerintah.

Ilham menjelaskan, setiap orang yang ingin membuat acara ataupun pesta menggunakan fasilitas hotel harus membuat surat pernyataan.

"Setiap tamu yang ingin buat acara atau mengadakan pesta menggunakan fasilitas hotel, kami buat semacam surat pernyataan kepada pihak yang bertanggung jawab atas acara tersebut, bahwa dalam acara diselenggarakan tetap wajib mematuhi protokol kesehatan," jelasnya.

Ilham pun membantah pihaknya melakukan pembiarkan atas aksi adu joget tanpa mematuhi protokol kesehatan di acara pesta tersebut.

"Kami selalu mengingatkan kepada tamu untuk tetap patuh protokol kesehatan. Bahkan kami langsung menegur. Dan kami atas nama The Novena Hotel, mohon maaf kepada semua pihak yang tidak berkenang. Semoga dari kejadian tersebut, kami bisa berbenah lebih baik lagi," ucapnya.

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved