Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

VIDEO: Cerita di Balik Video Wanita Dilamar saat Main Game Among Us yang Viral di TikTok

Viral video seorang perempuan dilamar saat bermain game Among Us. Awalnya, seseorang dengan username Pokemon menyapa pengunggah yang bernama Dini.

Penulis: Nur Fajriani R | Editor: Anita Kusuma Wardana

TRIBUN-TIMUR.COM - Viral video seorang perempuan dilamar saat bermain game Among Us.

Kisah tersebut diunggah oleh akun TikTok @diniftrianii, Minggu (4/10/2020).

Awalnya, seseorang dengan username Pokemon menyapa pengunggah yang bernama Dini.

Perempuan tersebut pun menanggapi salam dari username Pokemon itu.

Setelah itu, Pokemon mengaku akan mengikuti Dini selama permainan.

Ia tak ingin jika Dini diambil oleh orang yang dicurigai sebagai pembunuh atau Impostor.

Berikut percakapan keduanya dalam video tersebut:

"Dini aku ikutin kamu ya," tulis Pokemon.

"Kenapa?" tanya Dini.

"Takut kamu diambil impostor," balas Pokemon.

Dini akhirnya menuruti keinginan Pokemon untuk terus mengikutinya selama permainan.

Kemudian, Pokemon tiba-tiba mengirim pesan berisi ajakan untuk menikah pada Dini.

"Yuk nikah. Kamu mau gak dinikahin," tulis Pokemon.

Mendapat pesan tak terduga seperti itu, Dini pun menerima ajakan Pokemon untuk menikah.

Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved