Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Makassar Lawan Corona

None Ajak Warga Makassar Gunakan Masker

Video itu diunggah sekira 11 jam lalu serta mendapat interaksi sebanyak 75 komentar. Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan Yasin Limpo

Penulis: Abdul Azis | Editor: Imam Wahyudi
Ist
Bakal calon Wali Kota Makassar Irman Yasin 'None' Limpo 

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Ketua IV Pengurus Besar Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Irman Yasin Limpo mengajak seluruh masyarakat Kota Makassar menggunakan masker ditengah Pandemi Covid-19 melalui akun instagram miliknya @irmanyasinlimpo_none.

Hingga Selasa (14/4/2020), pukul 20.35 wita ajakan None sapaan adik kandung Menteri Pertanian RI Syahrul Yasin Limpo itu sudah dilihat atau ditonton sebanyak 20.348 orang.

"Siapapun anda dan apapun latar belakang anda ayo kita ramaikan gerakan #makassarbermasker. Itu adalah salah satu langkah memutus mata rantai penyebaran Covid-19," tulis None.

Video itu diunggah sekira 11 jam lalu serta mendapat interaksi sebanyak 75 komentar. Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan Yasin Limpo ikut melike video tersebut.

"Masker saat ini merupakan benda yang wajib digunakan saat ke luar rumah atau bertemu orang lain. Tapi tahukah sahabat, masih banyak pekerja harian dan masyarakat umum yang belum menggunakan masker dalam kegiatan sehari-hari," katanya menambahkan.

Dalam tulisannya itu, penyebabnya mungkin dua.

Pertama, karena mereka belum dapat akses atau memiliki masker. Kalau alasannya itu, mari perhatikan sekeliling. Bantu sesuai kemampuan kita masing-masing.

Kedua, belum adanya kesadaran dan disiplin diri. Kalau seperti itu, himbauan inilah yang harus kita sebar luaskan. Masker saat ini merupakan ikhtiar menyelamatkan diri dan orang lain.

"Ayo kita bersinergi bersama. Dengan posisi yang kita miliki saat ini, tentu itu bisa bermanfaat bagi masyarakat luas. Bangun kesadaran mereka. Caranya mudah, hanya tinggal share pesan ini di akun media sosial anda. Sehingga pesannya bisa sampai," katanya.

Percayalah, gerakan positif ini akan mendatangkan hasil yang positif pula. Semoga langkah kecil kita bisa memberi arti bagi masyarakat lainnya.

"Kami berharap sahabat membuat video serupa sehingga kita membangun kesadaran global. Yang di kota lain, pakailah hashtag kota Anda dengan didampingi hashtag #Indonesiabermasker," katanya.

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved