Update Corona Toraja
VIDEO: Begini Suasana Simulasi Penanganan Covid-19 di Toraja Utara
Kegiatan dilaksanakan Satgas Covid-19 Pemkab Toraja Utara yang dikordinir Dinas Kesehatan.
Penulis: Risnawati M | Editor: Sudirman
TRIBUNTORAJA.COM, RANTEPAO - Bupati Toraja Utara, Kalatiku Paembonan membuka kegiatan simulasi di RSUD Pongtiku Kecamatan Tallunglipu, Sabtu (11/4/2020).
Kegiatan dilaksanakan Satgas Covid-19 Pemkab Toraja Utara yang dikordinir Dinas Kesehatan.
Turut hadir Kepala Dinas Kesehatan, Elizabeth R Zakaria, Direktur Utama RSUD Lakipadada, dr Syafari sebagai rumah sakit rujukan penanganan pasien Covid-19 di Sulawesi Selatan.
Bupati Toraja Utara, Kalatiku Paembonan mengatakan, pelatihan dilakukan kepada tenaga kesehatan yaitu teknik-teknik penanganan pasien Covid-19.
Apalagi RSUD Pongtiku telah dipilih pemerintah daerah menangani pasien, jika nantinya ada yang terjangkit PDP dan positif.
"Pematerinya dari Jakarta yang sudah dilatih. Kita harapkan penanganan kedepan terkait Covid-19 akan lebih bagus lagi," ujarnya.
"Jadi lebih baik kita antisipasi dari sekarang, segala persiapan dan transfer ilmu dilakukan agar tenaga kesehatan kita memahami penanggulangan virus Corona itu," tutupnya.
Selain memantau ruang penanganan pasien Covid-19, Bupati Kalatiku mengingatkan penyediaan APD.
Selain itu, juga menjenguk para pasien yang sementara dirawat di RSUD Pongtiku.
Simak Videonya (*)
Laporan Wartawan TribunToraja.com, @cinnank17
Langganan berita pilihan tribun-timur.com di WhatsApp
Klik > http://bit.ly/whatsapptribuntimur
Follow akun instagram Tribun Timur:
Silakan Subscribe Youtube Tribun Timur:
(*)