Sinopsis Crash Landing On You, Drama Korea yang Buat Nagita Slavina Menangis
Crash Landing On You menjadi drama dengan rating tertinggi yang pernah ditayangkan di TvN (channel TV yang menayangkan drama tersebut).
Penulis: Desi Triana Aswan | Editor: Anita Kusuma Wardana
TRIBUNTIMURWIKI.COM- Nagita Slavina menangis tersedu-sedu.
Tangisan tersebut bukan karena tingkah Raffi Ahmad, melainkan drama Korea yang di tontonnya.
Seperti diketahui drakor memang memiliki daya tarik tersendiri.
Bahkan, tak hanya kaum remaja saja yang gemar menonton drama Korea Selatan.
Tapi para artis tanah air yang sudah berkeluarga dan memiliki anak pun juga hobi nonton drama.
Salah satunya adalah aktris cantik Nagita Slavina.
Dilansir dari Tribun Solo, istri dari Raffi Ahmad ini bahkan pernah beberapa kali menonton konser Idol Korea Selatan.
Tak heran jika ia sangat senang saat bertemu langsung dengan Choi Siwon, member dari Super Junior.
Baru-baru ini, Nagita Slavina terlihat sedang menonton drama Crash Landing on You.
Drama ini dibintangi oleh dua artis papan atas Korea Selatan, Hyun Bin dan Son Ye Jin.
Drama yang menceritakan kisah asmara sejoli dari dua negara, Korea Utara dan Korea Selatan ini berhasil membius penonton dalam maupun luar negeri.
Bahkan Crash Landing On You menjadi drama dengan rating tertinggi yang pernah ditayangkan di TvN (channel TV yang menayangkan drama tersebut).
Meski telah tamat sejak 16 Februari 2020, para penggemar masih bisa menontonnya melalui streaming online.
Nagita pun melakukannya dan nampak menangis tersebut saat Crash Landing on You menampilkan adegan perpisahan antara Ri Jung Hyuk (Hyun Bin) dan Yoon Se‑ri (Son Ye Jin).
Momen Nagita yang menangis hingga meraung-raung itu diam-diam direkam oleh Raffi Ahmad yang sedang berada di belakang Nagita Slavina yang sedang menangis di depan televisi.
"Ssst... Nonton Korea drama ada yang nangis," tulis Raffi.
Saat Nagita mengetahui kalau ia sedang direkam Nagita malu dan langsung menutup mukanya dengan selimut hitam.
Sementara Raffi terbawa terbahak-bahak menyaksikan tingkah istrinya.
Namun setelah Raffi tidak mengarahkan kamera ke Nagita, Nagita kembali membuka selimutnya dan belum berhenti menangis malah semakin kencang karena Capten Ry memeluk erat Yoon Se Ri.
Gara-gara video yang diunggah Raffi tersebut, nama Nagita menjadi trending nomer pertama di Twitter pada Sabtu siang (28/3/2020).
Belasan ribu pengguna Twitter nampak memberikan beragam respons karena Nagita ternyata hobi nonton drama korea bahkan hingga menangis tersedu.
Sedangkan nama Raffi juga sempat trending di Twitter di hari yang sama, karena ia diberitakan menyumbang Rp 1 Miliar untuk warga Jawa Barat.
Crash Landing On You menceritakan kisah cinta Yoon Se-ri (Son Ye-jin), pebisnis dan anak konglomerat Korea Selatan dengan Kapten Ri Jeong-hyeok, prajurit dan anak petinggi militer Korea Utara.
Kisah mereka dimulai ketika Yoon Se-ri tak sengaja tersangkut di pohon kawasan militer Korea Utara akibat cuaca buruk saat paralayang. Sinopsis Crash Landing On You bisa dibaca di sini.
Hubungan Yoon Se-ri dan Kapten Ri menarik ditonton berkat kerja sama yang apik antara sutradara Lee Jung-hyo dan penulis Park Ji-eun.
Dua nama tersebut sudah melanglang buana di industri drama Korea lebih dari dua dekade.
Sebelumnya, Lee Jung-hyo menyutradarai Romance is a Bonus Book, Criminal Minds, A Witch's Love dan In Need of Romance 2012. Sementara itu, Park Ji-eun merupakan otak dari sejumlah drama populer seperti My Love From the Star, The Producers, dan The Legend of the Blue Sea.
Diberitakan CNN yang melansir HanCinema, Park Ji-eun menulis naskah Crash Landing On You karena terinspirasi dari insiden yang terjadi pada 12 September 2008, yaitu sebuah kapal yang membawa seorang aktris tak sengaja terbawa arus hingga zona demiliterisasi Korea Utara.
Sinopsis
Dilansir dari wikipedia, Crash Landing on You adalah seri televisi Korea Selatan tahun 2019 yang dibintangi oleh Hyun Bin, Son Ye-jin, Kim Jung-hyun, dan Seo Ji-hye.
Drama ini ditayangkan setiap Sabtu dan Minggu pukul 21:00 (WSK) di tvN mulai 14 Desember 2019 hingga 16 Februari 2020.
Yoon Se-ri (Son Ye-jin) adalah seorang pewaris konglomerat di Korea Selatan.
Suatu hari, saat paralayang, kecelakaan yang disebabkan oleh angin kencang membuat Se-ri melakukan pendaratan darurat di Korea Utara.
Di sana, ia bertemu dengan Ri Jeong-hyuk (Hyun Bin), seorang perwira tinggi Korea Utara.
Jung-hyeok mencoba untuk melindungi dan menyembunyikannya.
Segera setelah itu, ia jatuh cinta dengan Se-ri.
Pemeran
Pemeran utama
Hyun Bin sebagai Ri Jeong-hyuk
Seorang kapten yang terampil dan berdedikasi dalam tentara Korea Utara yang menyembunyikan dan melindungi Se-ri setelah dia secara tidak sengaja mendarat di negaranya.
Jeong-hyuk adalah anak pianis berbakat yang sedang belajar di Swiss, tetapi harus kembali ke rumah setelah kakak laki-lakinya meninggal dalam kecelakaan mobil misterius.
Karena itu, ia harus meninggalkan karier pianonya dan bergabung dengan ayahnya di militer.
Son Ye-jin sebagai Yoon Se-ri
Seorang pewaris Korea Selatan dengan sejarah keluarga yang bermasalah karena ia adalah anak tidak sah ayahnya (dan karenanya menjadi target permusuhan dari saudara tiri dan ibu tirinya).
Meskipun demikian, dia adalah seorang pengusaha wanita sukses yang mendirikan perusahaannya sendiri bernama Seri's Choice.
Ia juga menerapkan puasa berselang.
Dia bertemu Ri Jeong-hyuk setelah kecelakaan pendaratan di Korea Utara karena kecelakaan paralayang.
Kim Jung-hyun sebagai Goo Seung-joon
Seorang pengusaha muda dan kaya, yang juga tunangan Seri (kakaknya berharap untuk penyatuan melalui perjodohan ini).
Dia menggelapkan uang dari perusahaan yang dijalankan oleh ayah Se-ri dan melarikan diri ke Korea Utara.
Seo Ji-hye sebagai Seo Dan
Seorang musisi bercita-cita tinggi yang berasal dari keluarga kaya di Korea Utara.
Dia adalah tunangan Ri Jeong-hyuk melalui perjodohan.
Meskipun dia jatuh cinta dengan Jeong-hyuk, namun dia perasaannya tidak terbalas.
Produksi
Pembacaan naskah pertama berlangsung pada 31 Juli 2019 di Sangam-dong, Seoul.
Pembuatan film di Swiss dimulai pada akhir Agustus 2019.
Setelah liburan Chuseok, para pemain dan kru menuju ke Mongolia untuk melanjutkan pembuatan film.
Informasi Singkat:
Judul: Crash Landing on You
Judul lain : Emergency Love Landing
Love's Crash Landing
Crash Landing of Love
Genre: Komedi romantis
Pembuat: Studio Dragon
Pengarang: Park Ji-eun
Sutradara: Lee Jeong-hyo
Pemeran : Son Ye-jin
Hyun Bin
Kim Jung-hyun
Seo Ji-hye
Negara: Korea Selatan
Bahasa: Korea
Produksi Lokasi: Korea Selatan
Swiss
Mongolia
Rumah produksi: Studio Dragon
Culture Depot
Distributor: tvN
Rilis:
Jaringan penyiar: tvN
Format visual: 1080i (HDTV)
Format audio: Dolby Digital
Tanggal rilis: 14 Desember 2019 – 16 Februari 2020
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/sinopsis-crash-landing-on-you-drama-korea-yang-buat-nagita-slavina-menangis-2.jpg)