Update Corona Parepare
1 Pasien Positif Corona Dirawat di RSUD Andi Makkasau Parepare
Satu dari empat Pasien Dalam Pengawasan (PDP) di RSUD Andi Makkasau Parepare, Sulawesi Selatan (Sulsel) dinyatakan positif terjangkit virus Corona.
Penulis: Darullah | Editor: Hasriyani Latif
TRIBUNPAREPARE.COM, PAREPARE - Satu dari empat Pasien Dalam Pengawasan (PDP) di RSUD Andi Makkasau Parepare, Sulawesi Selatan (Sulsel) dinyatakan positif terjangkit virus Corona (Covid-19).
Hal tersebut diungkapkan Wali Kota Parepare, HM Taufan Pawe pada saat konfrensi pers di rumah jabatannya, Selasa (24/3/2020) malam.
"Hasil tersebut telah diumumkan secara resmi oleh Kementrian Kesehatan. Bahwa satu orang PDP di RSUD Andi Makkasau dinyatakan positif corona," kata Taufan.
Pasien yang berinisial M (61) ini merupakan warga Kabupaten Pinrang, dengan riwayat perjalanan dari umrah pada 8 Maret 2020.
Tak lama setelah pulang umrah pada 16 maret, ia menjalani perawatan medis di RS Fatimah Parepare dan ditangani oleh dokter internis.
"Setelah dilakukan diagnosa di RS Fatimah, ada indikasi-indikasi yang mengarah pada infeksi paru. Dan esok harinya dirujuk ke RSUD Andi Makkasau selaku rumah sakit rujukan corona," jelasnya.
"Kondisi terkini pasien positif corona tersebut semakin membaik. Dan sudah dua hari demamnya menurun," imbuhnya.
Sedangkan ketiga PDP lainnya masih menunggu hasil pemeriksaan dari Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan (Balitbangkes) di Jakarta.(*)
Laporan wartawan TribunParepare.com, @uull_darullah.
Langganan berita pilihan tribun-timur.com di WhatsApp
Klik > http://bit.ly/whatsapptribuntimur
Follow akun instagram Tribun Timur:
Silakan Subscribe Youtube Tribun Timur:
(*)