Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Virus Corona

Virus Corona Merebak, Mahasiswa Keperawatan Unhas Seminar Proposal Secara Online

Mahasiswa Keperawatan Universitas Hasanudddin (Unhas), Jetliani Nicepa Doran, melakukan seminar ujian proposal secara daring (online).

Penulis: Rudi Salam | Editor: Suryana Anas
Dok Jetliani Nicepa Doran
Mahasiswa Program Studi (Prodi) Keperawatan Fakultas Keperawatan Universitas Hasanudddin (Unhas), Jetliani Nicepa Doran, melakukan seminar proposal secara daring (online). Mahasiswa angkatan 2016 melakukan ujian proposal Senin (16/3/2020) kemarin. 

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Mahasiswa Program Studi (Prodi) Keperawatan Fakultas Keperawatan Universitas Hasanudddin (Unhas), Jetliani Nicepa Doran, melakukan seminar ujian proposal secara daring (online).

Mahasiswa angkatan 2016 melakukan ujian proposal Senin (16/3/2020) kemarin.

Kepada tribun-timur.com, Selasa (17/3/2020), Jetliani menceritakan bahwa hal tersebut dilakukan untuk mengantisipasi penyebaran virus corona (Covid-19) seusai dengan imbauan Rektor Unhas untuk meliburkan aktivitas perkuliahan.

H-1 ujian, kata Jetliani, dirinya menerima surat edaran dari pihak kampus yang salah satu poinnya larangan untuk pertemuan dan perkuliahan di kampus.

Saat itu pula, Jetliani menghubungi dosen pembimbing untuk meminta saran.

"Jadi H-1 ujian, tepat saat surat edaran dari rektor Unhas dikeluarkan mengenai antisipasi virus corona dengan meniadakan pertemuan dan juga perkuliahan dilaksanakan secara online. Saya menghubungi pembimbing saya dan beliau bilang tunggu dulu sedang didiskusikan," jelasnya.

Setelah itu, kata Jetliani, ia mendapat kabar bahwa ujian seminarnya akan dilaksanakan secara online.

"Setelah beberapa menit baru kemudian dikabari bahwa akan ujian seminar secara online," lanjutnya.

Di bawah bimbingan Nurhaya Nurdin, S.Kep., Ns., MN., MPH dan Arnis Puspitha R, S.Kep., Ns., M.Kes, ia tidak merasakan kendala yang berarti.

"Kalau kendala kemarin nda ada sih, karena jaringan juga lancar. Cuma karena ini dadakan jadi H-1 saya scan semua berkas untuk ujian seperti berita acara, absen, lembar peniliaian dan saya kirimkan semua dosen pembimbing dan penguji," katanya.

Jetliani melaksanakan ujian proposal yang disaksikan langsung oleh pembimbing dan penguji menggunakan Aplikasi Zoom Cloud Meeting.

Dia berharap, mahasiswa tidak lagi malas mengerjakan tugas, sebab menurutnya diliburkannya kampus bukan berarti tertunda pula aktivitas perkuliahan, termasuk seminar proposal.

"Harapannya kedepan mahasiswa tidak malas kerjakan tugas apalagi mahasiswa akhir. Diliburkannya kampus bukan berarti tertunda juga aktivitas perkuliahan ta, sekarang kan serba modern mi, konsul bisa lewat email, telepon dan adami juga imbauan dari rektor untuk menggunakan sistem online," harapnya.

Laporan Wartawan Tribun-Timur.com, Rudi Salam

Langganan berita pilihan tribun-timur.com di WhatsApp
Klik > http://bit.ly/whatsapptribuntimur

Follow akun instagram Tribun Timur:

Silakan Subscribe Youtube Tribun Timur:

(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved