Tribun Palopo
Ditebas Parang Saat Berkendara, Warga Palopo Ini Nyaris Kehilangan Lengan Kanan
Seorang karyawan swasta di Palopo, Ismail, mengalami penganiayaan di Desa Barowa, Kecamatan Bua, Kabupaten Luwu
TRIBUNPALOPO.COM, WARA - Seorang karyawan swasta di Palopo, Ismail, mengalami penganiayaan di Desa Barowa, Kecamatan Bua, Kabupaten Luwu, Selasa (17/3/2020).
Warga Jl Cakalang Palopo ini nyaris kehilangan lengan kanan akbibat dibacok menggunakan parang.
Rekan korban, Irsal mengatakan, dirinya juga tidak mengetahui persoalan.
Tiba-tiba saat ia dan korban berboncengan muncul dari arah belakang pengendara motor membawa parang.
“Sempat terjadi kejar-kejaran motor dan pelaku langsung menghadang dan menebas lengan kanan Ismail hingga mengeluarkan darah, ” ujar Irsal
Saking paniknya korban masih sempat mengendarai Honda Scoopy nya ke Palopo dengan lengan sudah mengeluarkan darah.
Tiba di Palopo korban langsung menuju ke Polsek Wara Selata untuk melaporkan kejadian itu.
”Tolong pak saya diparangi bua,” ujar Ismail kepada polisi yang piket.
Melihat hal tersebut anggota Polsek Wara Selatan mengantar korban ke Rumah Sakit At Medika Palopo untuk mendapatkan pertolongan.
Informasi yang dihimpun diduga pelaku sudah diketahui identitasnya oleh korban dan mereka saling berboncengan
Wakil Wali Kota Palopo Rahmat Masri Bandaso Jabat Ketua E-Sports |
![]() |
---|
Kronologi Truk Tangki Pemuat Minyak Sawit 30 Ton Kecelakaan di Telluwanua Palopo |
![]() |
---|
Gelapkan Uang dan Gadaikan Mobil Rental, Wanita Residivis di Palopo Ditangkap |
![]() |
---|
Berkas Dosen Cabul di Palopo Diserahkan ke Kejari |
![]() |
---|
87 Orang Ikut Audisi Mencari Bintang di Palopo |
![]() |
---|