Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Toraja Lawan Corona

Virus Corona, Warga Minta Bupati Toraja Utara Liburkan Anak Sekolah

Permintaan itu ditujukan kepada Bupati Toraja Utara Kalatiku Paembonan selaku pimpinan daerah.

Penulis: Risnawati M | Editor: Sudirman
TRIBUN TIMUR/RISNAWATI M
Bupati Toraja Utara, Kalatiku Paembonan. / foto Risnawati 

TRIBUNTORAJA.COM, RANTEPAO - Sejumlah masyarakat di Kabupaten Toraja meminta kepada pemerintah agar ikut meliburkan anak sekolah.

Permintaan itu ditujukan kepada Bupati Toraja Utara, Kalatiku Paembonan selaku pimpinan daerah.

Apalagi saat ini, tidak ada keseriusan Pemda Toraja Utara untuk menangani pencegahan peredaran virus corona.

"Kami bingung apakah anak sekolah akan libur apa tidak, kenapa daerah lain diliburkan sampai tanggal 31 Maret 2020," ujar orang tua siswa, Indra, Senin (16/3/2020).

Dia berharap Kalatiku Paembonan, segera mengeluarkan surat imbauan yang sama untuk menangani penyebaran covid-19.

Hal ini agar masyarakt tidak risau terkait masalah virus corona.

"Anak sekolah juga mudah terpapar, dan sebaiknya berikan imbauan untuk belajar di rumah dan tidak bepergian," tambah Indra.

Apabila pemda segera mengeluarkan imbauan, masyarakat juga tidak akan risau apalagi panik dengan kejadian mewabahnya virus corona.

Informasi diterima TribunToraja.com, Pemda Toraja Utara telah melakukan rapat pagi tadi di kompleks perkantoran Eks hotel Marante.

Saat ini, sementara menyusun hasil rapat dan akan mengumumkan surat imbauan atau langkah pemda menangani virus corona.

Laporan Wartawan TribunToraja.com, @cinnank17

Langganan berita pilihan tribun-timur.com di WhatsApp
Klik > http://bit.ly/whatsapptribuntimur

Follow akun instagram Tribun Timur:

Silakan Subscribe Youtube Tribun Timur:

(*)

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved