Tribun Enrekang
Wow, Anggaran Lomba Desa di Enrekang Capai Rp 1,5 M
Sebagai sarana meningkatkan kemajuan dan kemandirian di desa, Pemkab Enrekang bakal menggelar lomba desa tahun ini.
TRIBUNENREKANG.COM, ENREKANG- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Enrekang, terus berupaya meningkatkan pembangunan khususnya di wilayah pedesaan.
Sebagai sarana meningkatkan kemajuan dan kemandirian di desa, Pemkab Enrekang bakal menggelar lomba desa tahun ini.
Bupati Enrekang, Muslimin Bando, mengatakan pihaknya telah menyiapkan anggaran senilai Rp 1,5 miliar untuk lomba desa tahun 2020.
Menurutnya, lomba desa tahun ini bakal digelar dalam dua tahapan, yakni tahap satu Januari-Juni 2020 dan tahap dua Juli-Desember 2020.
"Tahun ini, kita siapkan anggaran Rp 1,5 miliar untuk lomba desa. Dan digelar dalam dua tahap," kata Muslimin Bando, Senin (24/2/2020).
Ia menjelaskan, sebanyak 129 desa dan keluragan bakal ikut serta dalam lomba tersebut.
Dengan kategori beragam, wilayah desa perkotaan, desa tertinggal dan desa terpencil.
"Jadi tahun ini sebagai stimulan saja, karena nanti akan ada 30 kategori juara, yang terbaik nanti akan wakili kita dalam lomba tingkat provinsi," ujar MB.
Ia menambahkan, lomba desa nantinya akan rutim digelar tiap tahunnya, dimana rencananya tahun 2021 nantinya yang keluar sebaai juara akan diberikan Rp 4,5 miliar untuk 30 total kategori juara.(tribunenrekang.com)
Laporan Wartawan TribunEnrekang.com, Muh Azis Albar
Langganan berita pilihan tribun-timur.com di WhatsApp
Klik > http://bit.ly/whatsapptribuntimur
Follow akun instagram Tribun Timur:
Silakan Subscribe Youtube Tribun Timur:
(*)
VIDEO: Gubernur Sulsel Resmikan Anjungan Wisata Sungai Mata Allo Enrekang |
![]() |
---|
Sekprov Sulsel Lantik Pengurus Korpri Enrekang |
![]() |
---|
VIDEO: Gubernur Nurdin Abdullah Takjub Lihat Hasil Bantuan Keuangan Daerah 2020 di Enrekang |
![]() |
---|
17 Pejabat Isi Kepengurusan Korpri Enrekang Masa Bakti 2020-2025 |
![]() |
---|
Acara Puncak HUT ke-61 Kabupaten Enrekang via YouTube dan Zoom |
![]() |
---|