Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

PSM Makassar

Amido Balde Resmi Berseragam Klub Vietnam

Mantan pemain PSM Makassar, Amido Balde, telah resmi merapat ke runner-up Liga 1 Vietnam 2019, Ho Chi Minh City FC.

Editor: Suryana Anas
TRIBUN TIMUR/ABDIWAN
Striker PSM Amido Balde berebut bola lawan pemain PSIS di Stadion Mattoanging, Rabu (11/9/2019). PSM kalah 0-1. 

TRIBUN-TIMUR.COM - Mantan pemain PSM Makassar, Amido Balde, telah resmi merapat ke runner-up Liga 1 Vietnam 2019, Ho Chi Minh City FC.

Untuk mengarungi musim 2020, mantan pemain PSM Makassar, Amido Balde, telah menemukan pelabuhan anyar.

Setelah dicoret dari skuat PSM Makassar, Balde kini bergabung ke klub yang menjadi runner-up Liga 1 Vietnam musim lalu, Ho Chi Minh City.

Hal itu ditunjukkan melalui akun Instagram resmi klub yang menampilkan foto Amido Balde yang telah mengenakan seragam Ho Chi Minh City.

Dalam unggahannya, Ho Chi Minh City mengumumkan bahwa Amido Balde sudah resmi menjadi pemain anyar timnya.

"Pemain baru kami. Striker Amido Balde secara resmi bergabung dengan Ho Chi Minh City FC," tulis klub dalam unggahannya.

"Ia akan menegenakan jersey dengan nomor 9 di musim 2020."

"Pada musim lalu penyerang ini bermain di Liga Indonesia dan mencetak 11 gol dari 23 permainan. Selamat datang di HCMC FC," tulis mereka lagi.

 Dengan ini, Amido Balde dipastikan tidak akan bermain di Liga Super Malaysia 2020.

Sebelumnya, pemain yang pernah merumput di Liga Portugal itu sempat menjalani trial di salah satu klub Malaysia, Melaka United, pada akhir Desember 2019.

Disebutkan bahwa Balde telah mampu menunjukkan tajinya dengan mencetak dua gol dalam laga persahabatan melawan Rizq FC, tetapi hal itu belum memuaskan pihak manajemen Melaka United.

Presiden Melaka United, Damian Yeo, mengatakan bahwa permainan yang ditunjukkan oleh pemain asal Guinea-Bissau itu belum memenuhi ekspektasi tim pelatih dan manajemen.

Sumber: https://www.bolasport.com/read/311984737/bukan-ke-malaysia-amido-balde-justru-bergabung-dengan-klub-vietnam

Langganan berita pilihan tribun-timur.com di WhatsApp
Klik > http://bit.ly/whatsapptribuntimur

Follow Instagram Tribun Timur

Subscribe akun Youtube Tribun Timur

(*)

Sumber: BolaSport.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved