Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

PSM Cari Pelatih Baru

Appi Jalin Komunikasi Bersama Dejan dan Vincenzo, Tepis Isu Keterkaitan dengan Simon Mcmenemy

Chief Excecutive Officer (CEO) PT PSM, Munafri Arifuddin mengusahakan pelatih baru itu datang sebelum pertandingan kontra Persib Bandung, 22 Desember

Penulis: Wahyu Susanto | Editor: Ilham Mulyawan Indra
wahyu/tribun-timur.com
CEO PT PSM, Munafri Arifuddin saat berada di Stadion Mattoanging, Makassar beberapa waktu lalu. 

Appi Jalin Komunikasi Bersama Dejan dan Vincenzo, Tepis Isu Keterkaitan dengan Simon Mcmenemy

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR – Hanya 11 bulan kebersamaan Darije Kalezic dengan PSM Makassar.

Ia menyudahi kebersamaan itu pada 14 Desember 2019, atau sehari sebelum pertandingan PSM versus PSS Sleman di Stadion Mattoanging, Minggu (15/12/2019) kemarin.

Manajemen PT Persaudaraan Sepakbola Makassar (PT PSM), segera bergerak mencari pengganti Darije.

Darije Kalezic saat menghadiri sesi press conference di Stadion Surajaya Lamongan, Jumat (6/12/2019) jelang hadapi Persela Sabtu besok.
Darije Kalezic saat menghadiri sesi press conference di Stadion Surajaya Lamongan, Jumat (6/12/2019) jelang hadapi Persela Sabtu besok. (wahyu/tribun-timur.com)

Apalagi fase Play-off AFC Cup dimulai Januari 2020 mendatang.

Chief Excecutive Officer (CEO) PT PSM, Munafri Arifuddin mengusahakan pelatih baru itu datang sebelum pertandingan kontra Persib Bandung, 22 Desember 2019 mendatang.

Ia mengaku telah berkomunikasi dengan sejumlah pelatih.

Dari beberapa nama yang sudah komunikasi dengannya, Appi menyebut nama mantan pelatih PSIS Semarang musim 2018 lalu, Vincenzo Annese asal Italia.

Selain Vincenzo, ada pula Dejan Antonic yang merupakan mantan pelatih Madura United di awal musim 2019. Dejan juga eks juru taktik Borneo FC musim lalu.

"Ada beberapa nama yang berkomunikasi sama saya, ada juga beberapa nama saya mencoba berkomunikasi. Tinggal saya lihat satu dua hari ini. Mudah-mudahan sebelum lawan Persib sudah ada kejelasan sehingga cepat fix agar bisa bertahan sebagai pelatih PSM untuk musim depan," ujar Munafri Arifuddin, Minggu (15/12/2019) malam.

Pelatih Madura United, Dejan Antonic dalam sesi prescom jelang menghadapi PSM di leg kedua semifinal Piala Indonesia 2019.
Pelatih Madura United, Dejan Antonic dalam sesi prescom jelang menghadapi PSM di leg kedua semifinal Piala Indonesia 2019. (Instagram Madura United)

Ketika disinggung nama Jacksen F Tiago (Persipura) dan Mario Gomes (Borneo) yang santer terdengar masuk radar manajemen, Appi dengan tegas membantah.

“Belum ada komunikasi. Karena tidak enak sama timnya kan masih aktif," tambahnya.

Sama dengan Jacksen dan Gomes, mantan pelatih Timnas Indonesia, Simon Mcmenemy pun ternyata tak masuk incaran.

Jadi Buah Bibir Para Pecinta Sepak Bola Indonesia, Ini Profil Simon McMenemy
Jadi Buah Bibir Para Pecinta Sepak Bola Indonesia, Ini Profil Simon McMenemy (Instagram)

Namun terlepas dari itu semua, pihaknya berjanji segera mendatangkan pelatih baru dalam waktu dekat.

Pada 20 Januari 2020, Laskar Pinisi sudah harus melakoni pertandingan play off Piala AFC Cup melawan Lalenok United FC, tim asal Timor Leste.

Sumber: Tribun Timur
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved