Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Gibran Rakabuming

Perjalanan Karier Gibran Rakabuming, Dari Pengusaha Hingga Jadi Politisi

Ia juga merupakan pengusaha muda yang sukses dengan brand Martabak Markobar nya.

Penulis: Desi Triana Aswan | Editor: Syamsul Bahri
zoom-inlihat foto Perjalanan Karier Gibran Rakabuming, Dari Pengusaha Hingga Jadi Politisi
Sanovra Jr/TRIBUN TIMUR
Gibran Rakabuming (kanan) bersama para tim manajemen Markobar mengunjungi redaksi Tribun Timur, Sabtu (30/3/2019).

"Saya melihat kesempatan pasarnya ada. Pernikahan orang kan pasti, event pernikahan ada terus. Apalagi saya punya gedung pernikahan sendiri. Jadi satu paket. Pasarnya jelas, pembelinya jelas ada," papar Gibran.

Seiring waktu berjalan, insting usahanya ternyata tepat.

Bisnis katering yang dirintis Gibran terus berkembang hingga saat ini. Bahkan, Chili Pari kini tidak terbatas pada katering saja, tetapi juga wedding organizer hingga pengadaan suvenir, undangan, dan foto pre-wedding.

Markobar Tidak puas "bermain" di usaha katering, Gibran dan beberapa rekannya mengembangkan bisnis kuliner lain, sekitar tahun 2015. Martabak Kota Baru atau yang dikenal dengan 'Markobar'.

Martabak delapan rasa menjadi andalan Markobar, dan kini sukses "digandrungi" masyarakat.

Kini, Markobar telah memiliki 29 cabang yang tersebar di sejumlah wilayah di Indonesia.

"(Keuntungannya) lumayanlah dikit-dikit. Meski dibandingkan Chili Pari, masih (lebih) tinggi Chili Pari. Tapi prospeknya luar biasa sih, kita bisa menyesuaikan dana untuk buka cabang," ujar Gibran. "Dari awal kan sudah enggak ada suntikan dana. Jadi ya kalau mau buka (cabang di kota lain), ya buka saja. Dananya itu kita puter terus," lanjut dia.

Baru-baru ini, Markobar meluncurkan menu baru bernama Tipis Kering.

Martabak tipis manis, yang garing jika digigit itu sebenarnya menu lama di dunia martabak.

Bedanya, menu Tipis Kering ala Markobar diklaim lebih tahan lama dibandingkan menu sejenis di tempat lain.

"Kalau di tukang martabak biasa kan beli, dibawa pulang, menjadi lembek. Nah kalau ini enggak.

Tinggal dimasukin toples saja aman, tetap garing," ujar dia.

Tidak hanya Chili Pari dan Markobar, Gibran juga menjajal bisnis kedai kopi dan olahan ceker ayam.

Ketika ditanya apa bayangan tentang usahanya 10 hingga 20 tahun ke depan, Gibran cukup visioner.

Ia menargetkan Chili Pari eksis dan bisa merambah kota-kota lain selain Solo.

Sumber: Tribun Timur
Halaman 3 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved