Kebakaran di Mamasa
1 Unit Rumah Hangus dan 1 Warga Tewas di Desa Manna Baba Mamasa
Berdasarkan keterangan warga, kejadiannya Senin (9/12/2019), diperkiran pukul 23.00 wita malam.
Penulis: Semuel Mesakaraeng | Editor: Syamsul Bahri
TRIBUNMAMASA.COM, MAMASA - Kebakaran menghanguskan rumah warga di Desa Manna Baba, Kecamatan Tandukkalua, Kabupaten Mamasa, Sulbar.
Berdasarkan keterangan warga, kejadiannya diperkiran pukul 23.00 wita malam, Senin (10/12/2019).
Kebakaran ini menyebabkan seorang nenek bernama Salomi (60) ikut hangus terbakar.
Menurut keterangan warga Agustinus, saat insiden kebakaran terjadi, Salomi sedang tidur.
Saat kejadian, ia hanya sendiri di rumah lantaran anaknya sedang berada di Mamuju.
Saat kejadian, warga langsung berbondong-bondong memadamkan api.
Namun warga kewalahan karena hanya menggunakan peralatan seadanya.
Api begitu cepat membesar sehingga warga kata Agustinus kesulitan mengevakuasi korban.
Api baru bisa dipadamkan setelah kurang lebih sejam warga menyiram dengan air selang.
Setelah padam lanjut dia, korban baru bisa dievakuasi, namun yang tersisa hanya beberapa bagian tubuh korban.

"Saya yang buka pertama, jadi posisi korban tidur telentang. Tapi bagian perut sudah hangus dan hatinya sudah kelihatan," ujar Agustinus, Selasa (10/9/2019) pagi.
Terkait kejadian ini, polisi masih menyelidiki penyebab kebakaran namun tempat kejadian perkara (TKP) sudah diberi garis polisi. (*)
Laporan wartawan @sammy_rexta
Langganan berita pilihan tribun-timur.com di WhatsApp
Klik > http://bit.ly/whatsapptribuntimur
Follow akun instagram Tribun Timur: