Update Hasil Liga Champions - Gol Ini Bikin Lionel Messi Cetak Sejarah, Cek Video! Liverpool, Inter?
Sejarah itu terjadi saat Lionel Messi mencetak gol di laga Grup F Liga Champions melawan Slavia Praha di Stadion Eden Arena, Kamis (24/10/2019)
TRIBUN-TIMUR.COM - Bintang Barcelona, Lionel Messi, mencetak sejarah di ajang Liga Champions Eropa.
Sejarah itu terjadi saat Lionel Messi mencetak gol di laga Grup F Liga Champions melawan Slavia Praha di Stadion Eden Arena, Kamis (24/10/2019) dini hari.
Pada laga tersebut, Barcelona menang di kandang lawan dengan skor 2-1.
Baca: 3 LINK Live Streaming & Video Liga Champions Inter Milan vs Borussia Dortmund - Gratis Live KoraTV
Baca: Link sscasn.bkn.go.id Pendaftaran CPNS 2019, Jadwal, Formasi, Sarjana Paling Beruntung, 7 Tahapan
El Barca seperti biasanya tampil lebih mendominasi dengan memimpin penguasaan bola dengan 53 persen.
Dari segi peluang, Barcelona memiliki 13 yang 7 di antaranya mengarah tepat sasaran.
Adapun Slavia Praha mempunyai 22 kesempatan dengan 7 menuju ke gawang.
Menekan sejak awal pertandingan, Barcelona langsung memimpin 1-0 pada menit ke-3.
Menerima operan matang Arthur dari dalam kotak penalti, Lionel Messi dengan paten melepaskan tendangan kaki kiri.
Skor 1-0 untuk Barcelona bertahan sampai turun minum.
Baca: Fachrul Razi Jadi Menteri Tertua, Dapat Masalah di Hari Pertama Menjabat, Respon Nahdlatul Ulama NU
Baca: BIODATA ST Burhanuddin Jaksa Agung Pilihan Jokowi, Ternyata Pernah Tugas di Sulawesi Selatan
Memasuki babak kedua, Barcelona tetap mengontrol jalannya pertandingan.
Namun, El Barca dikejutkan dengan gol Slavia Praha pada menit ke-50.
Memaksimalkan umpan Luka Masopust, Jan Boril dengan mantap melepaskan sepakan kaki kanan dari dalam kotak penalti.
Tembakan Boril, yang menggunakan ujung kaki, tak bisa dibendung oleh kiper Barcelona, Marc-Andre ter Stegen. Skor seri 1-1.
Suporter tuan rumah kembali terdiam pada menit ke-57 karena Barcelona mampu menciptakan gol.