Ingin Beli Rumah, Intip 5 Tips dari Associate Director Ciputra
Menurut Sinyo, tips pertama ialah harus memaksakan diri untuk membeli rumah.
Penulis: Sukmawati Ibrahim | Editor: Sudirman
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR- Associate Director Ciputra Sinyo Pelealu, memberikan beberapa tips untuk milenial ataupun pasangan muda yang ingin membeli rumah.
Menurut Sinyo, tips pertama ialah harus memaksakan diri untuk membeli rumah.
"Paksakan diri beli rumah, jangan tunggu sampai duit kita cukup," katanya.
Yamaha RIlis MT-25 Generasi Terbaru, Siap Gairahkan Pasar Naked Sport 250cc
Ini Profil Farhan, Pembawa Acara yang Terpilih Jadi Anggota DPR RI 2019-2024
Petugas Pemilu Terima Santunan dari Bawaslu Luwu Timur, Segini Besarannya
Tips kedua, jangan terlalu idealis saat ingin membeli rumah.
"Beli rumah yang kecil aja dulu, nanti bisa dijual lagi dan otomatis harga akan naik sehingga kita bisa untung," ujarnya.
Selanjutnya, tips ketiga, Sinyo menyarankan untuk tidak takut mengutang ke bank atau membeli rumah dengan sistem KPR.
"Tidak apa-apa ngutang demi rumah impian, kan memudahkan tuh. Dari pada tunggu sampai uang cukup saya pikir akan semakin susah," paparnya.
Kemudian, tips ke empat, beli rumah di event launching.
Dimata Pangdam XIV Hasanuddin, Zainal Basri Palaguna Adalah Sosok Tentara Hebat
Mantan Gubernur Sulsel Wafat, Panglima Kodam XIV Hasanuddin: Beliau Tentara Hebat
Panglima Kodam XIV Hasanuddin Tiba di Rumah Duka, Tumpukan Material Langsung Rata
"Selain banyak promo, kalian bisa memilih tempat stategis," imbuhnya.
Untuk tips kelima, jangan menunggu bulan tertentu karena semuanya sama saja.
"Tidak ada bulan yang pas untuk beli rumah, semua sama. Yang terbaik ialah lebih cepat," tuturnya.
Saat ini Ciputra sendiri tengah gencar mempromosikan kluster terbaru Citraland Tallasa City Makassar, Silver Sand.
Cluaster ke-5 ini terdiri atas 250 rumah premium dengan arsitektur Contemporary Urban serta 30 kavling. (*)
Laporan Wartawan Tribun Timur @umaconcit
Langganan berita pilihan tribun-timur.com di WhatsApp
Klik > http://bit.ly/whatsapptribuntimur
Follow akun instagram Tribun Timur:
Silakan Subscribe Youtube Tribun Timur:
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/sinyo-pelealu-saat-ditemui-tribun-timur.jpg)