Gempa Susulan Guncang Mamasa
Gempa kedua berkekuatan 3,3 skala richter (SR) ini terjadi pada pukul 11.43 WITA.
Penulis: edyatma jawi | Editor: Sudirman
TRIBUN-TIMUR.COM, SULBAR -- Gempa susulan kembali mengguncang Mamasa, Sulawesi Barat (Sulbar), Rabu (26/6/2019).
Gempa kedua berkekuatan 3,3 skala richter (SR) ini terjadi pada pukul 11.43 WITA.
Baca: Live Streaming RCTI PSM vs Becamex, Ketua KNPI Bone Jagokan PSM Makassar
Baca: Festival Elektronik 26-30 Juni 2019 di Nipah Mall Diskon Produk Hingga Rp 6 Juta
Berdasarkan rilis Pusat Gempa Regional (PGR) IV Makassar, gempa susulan ini berlokasi di 2,87 Lintang Selatan (LS) dan 119.50 Bujur Timur (BT).
Gempa berjarak 19 kilometer arah timur laut Mamasa, dengan kedalaman lima kilometer.
Meninjau lokasi dan kedalaman, gempa ini diklasifikasi gempa bumi dangkal. Gempa terjadi akibat aktivitas Sesar Saddang yang berdekatan dengan pusat epicenter.
Sebelumnya gempa berkekuatan 3,1 SR juga mengguncang Mamasa pada pukul 10.08 WITA.
Gempa pertama ini berlokasi di 2.49 Lintang Selatan dan 119.31 Bujur Timur. Pusat gempa berjarak 46 kilometer arah barat laut Mamasa dengan kedalaman 32 kilometer. (Tribun Sulbar.com)
Laporan Wartawan Tribun Timur, @edyatmajawi
Langganan Berita Pilihan
tribun-timur.com di Whatsapp
Via Tautan Ini http://bit.ly/watribuntimur
Follow IG resmi Tribun Timur:
Silakan Subscribe Youtube Tribun Timur:
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/gempa-mamasa-sulbar-rabu-2662019.jpg)