Begini Tips GM Dalton Makassar Agar Tetap Fit Saat Puasa
Wajar jika berbagai tips dilakukan umat muslim agar tetap semangat beraktivitas meski sedang berpuasa.
Penulis: Sukmawati Ibrahim | Editor: Imam Wahyudi
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASASSAR-Puasa Ramadan 2019 kini memasukan pekan kedua.
Kondisi tubuh yang fit merupakan salah satu hal yang tak boleh dianggap sepele.
Wajar jika berbagai tips dilakukan umat muslim agar tetap semangat beraktivitas meski sedang berpuasa.
Demikian diungkapkan General Manager (GM) Hotel Dalton Makassar, Junaidi Salam.
Ia mengaku selama Ramadan, lebih banyak memanfaatkan waktu untuk beristirahat.
"Tips agar fit selama berpuasa, saya usahakan istirahat yang cukup," katanya pada Tribun Timur, Minggu (12/5/2019).
Hal penting lainnya, pada saat buka puasa dan sahur wajib makan yang mengandung serat serta karbohidrat.
"Tips selanjutnya dari dari saya perbanyak minum air putih, lebih baik kalau air hangat. Selain itu minum suplement vitamin juga," ujarnya.
Adapun makna Ramadan menurut Junaidi ialah, bulan terbaik dari seribu bulan.
"Bulan penuh ampunan, penuh limpahan berkah dan momen berkumpul dengan keluarga ataupun kerabat," tuturnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/daltonead.jpg)