Promo Spesial Ramadan Menginap di Swiss-Belhotel Mulai Rp 699 ribu
Salah satunya penawaran menarik bagi para tamu yang ingin menginap dengan lima tipe kamar yaitu superior, deluxe, business, executive dan president
Penulis: Nur Fajriani R | Editor: Ansar

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Menjelang bulan suci Ramadan manajemen Swiss-Belhotel Makassar yang terletak di Jl Ujung Pandang No 8, Kota Makassar telah menyiapkan berbagai promo menarik.
Salah satunya penawaran menarik bagi para tamu yang ingin menginap dengan lima tipe kamar yaitu superior, deluxe, business, executive dan president suite.
Berbagai promo diberikan hotel bintang empat ini seperti paket Peaceful Ramadhan yang berlaku selama bulan Mei dimulai Rp 699 ribu/ nett.
Baca: Setahun Dompet Digital Dana Sudah Miliki 15 Juta Pengguna, Pacu Ekonomi Digita
Baca: PSM Makassar Vs Bhayangkara FC, Penonton Nekat Panjat Pagar Stadion Mattoangin
Adapun paket Peaceful Ramadan yang ditawarkan sudah termasuk sahur atau breakfast untuk dua orang dan free ta’jil dan akses ke kolam berenang dan pusat kebugaran.
Untuk paket Peaceful Ramadan yang termasuk makan prasmanan berbuka puasa untuk dua orang, ditawarkan mulai Rp 900 ribu/nett.
General Manager Swiss-Belhotel Wawan Setiawan mengatakan pihaknya telah menyediakan paket bagi keluarga dan kerabat yang memiliki acara atau kunjungan bisnis yakni paket “Jalin Silaturahmi”.
Baca: Ada Promo Minuman Ringan di Indomaret, Teh Kotak Rp 5.800 Dapat Dua
“Paket Jalin Silaturahmi Ramadan mulai Rp 870 ribu/nett dengan minimal pemesanan 10 kamar,” katanya kepada Tribun Timur, Jumat (3/5/2019).
Adapun paket Jalin Silaturahmi Ramadan yang ditawarkan sudah termasuk sahur/breakfast untuk dua orang, free ta’jil, akses ke kolam berenang dan pusat kebugaran.
Juga termasuk makanan prasmanan berbuka puasa untuk dua orang perkamarnya. (*)
Jangan Lupa Subscribe Channel Youtube Tribun Timur:
Follow juga Instagram Tribun Timur: