Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Peringati Hari Otoda, Pemda Mamasa Gelar Upacara Bendera

Memperingati hari otonomi daerah (Otoda) ke-23 tahun, Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Mamasa gelar upacara bendera.

Penulis: Semuel Mesakaraeng | Editor: Suryana Anas
TRIBUN TIMUR/SEMUEL MESAKARAENG
Sekretaris Daerah Kabupaten Mamasa, Ardiansyah saat menympaikan amanahnya. Memperingati hari otonomi daerah (Otoda) ke-23 tahun, Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Mamasa gelar upacara bendera. Upacara berlangsung di halaman Kantor Bupati Mamasa, Jl Poros Polewali-Mamasa, Kamis (25/4/2019). 

TRIBUNMAMASA.COM, MAMASA - Memperingati hari Otonomi Daerah (Otoda) ke-23 tahun, Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Mamasa gelar Upacara Bendera.

Upacara berlangsung di halaman Kantor Bupati Mamasa, Jl Poros Polewali-Mamasa, Kamis (25/4/2019).

Upacara ini hadiri sejumlah kepala organisasi perangkat daerah (OPD) lingkup Pemda Mamasa, Waka Polres Mamasa dan diikuti staf masing-masing OPD.

Baca: Real Count Hari Ini KPU Jeneponto, Prabowo-Sandi Sementara Unggul 79,50 Persen

Baca: Tahanan Kabur dari Rutan Sidrap Ditangkap di Wajo

Baca: Pemilu Berlalu, Ketua MUI Sulbar: Persatuan Jangan Dirusak

Dipimpin Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Mamasa, Ardiansyah selaku inspektur upacara.

Tema yang diusung pada peringatan Hari Otoda kali ini yakni, 'meningkatkan kualitas sumber daya manusia Kabupaten Mamasa melalui peneyelnggraan Otonomi Daerah yang krearif dan inovatif'.

Sesuai temanya, Ardiansyah menyampaikan, tema itu merupakan referensi dari inspektasi masyarakat terhadap pemerintah dalam meningkatkn kualitas SDM.

Untuk memberdayakan otonomi daerah dalam mewujudkan kemajuan dan kesejahteraan daerah.

Menurutnya, perjalanan Otoda pasca reformasi, dinilai banyak kemajuan yang tercapai.

Otoda dianggap memberikan solusi untuk mendorong kemajuan pembangunan daerah, dengan memberikan kesempatan yang luas untuk mengembangkan kreatifitas dan inovasi.

Kata dia, muara pembangunan Otoda adalah terwujudnya kesejahteraan masyarakat, melalui peningkatan pelayanan.

"Diharapkan daerah mampu meningkatkan daya saing," tutur Ardiansyah pagi tadi.

Hal itu lanjut dia, dengan memperhatikan prinsip denokrasi, pemerataan dan keadilan.

Laporan wartawan @rexta_sammy

Jangan Lupa Subscribe Channel Youtube Tribun Timur:

Follow juga Instagram Tribun Timur:

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved