Pembicara Talk Show Milenial, Ini Kata Bupati Bone
Hadir sebagai pembicara, yakni Bupati Bone Dr A Fahsar M Padjalangi, Anggota DPR RI A Rio Idris Padjalangi, Ketua KPU Bone Izharul Haq
Penulis: Justang Muhammad | Editor: Imam Wahyudi
Laporan Wartawan TribunBone.com Justang Muh
TRIBUNBONE.COM, TANETE RIATTANG BARAT - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bone bekerjasama dengan RRI menggelar talk show dan kreativitas milenial.
Talk show dengan tema “cerdas memilih dan memilih itu juara” berlangsung di Gedung PKK Bone, Jl. Ahmad Yani, Kecamatan Tanete Riattang Barat, Bone, Senin (4/2/2019).
Hadir sebagai pembicara, yakni Bupati Bone Dr A Fahsar M Padjalangi, Anggota DPR RI A Rio Idris Padjalangi, Ketua KPU Bone Izharul Haq, Pimpinan Bawaslu Bone Ernida Mahmud, Dirut PP RRI Soleman Yusuf.
“Sudahnya saatnya kaum milineal ini menjadi juara dan tentunya para pemilih harus memahami aturan sebagai pemilih antara lain menggunakan hak suaranya pada hari pencoblosan,"kata Fahsar dalam rilisnya.
Ketua IKA Fisip Unhas itu berharap kegiatan ini bisa memberikan pencerahan khususnya pemilih pemula dalam rangka pesta demokrasi pada April mendatang.
Sementara itu anggota DPR RI, A Rio Idris Padjalangi mengapresiasi kegiatan yang digelar oleh RRI Bone bekerjasama dengan pihak penyelenggaran pemilu.
“Ini dapat mewujudkan demokrasi yang damai, sejuk, aman untuk melahirkan pemimpin yang diharapkan membawa perubahan untuk bangsa dan negara”kata Rio yang juga menantu mantan Menteri Hukum dan HAM A Mattalatta ini.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/bupati-bone-dr-a-fahsar-m-padjalangi.jpg)