Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Tribun Wiki

TRIBUNWIKI: Profil dan Data Diri Refino Mutshernar, General Manager Horison Ultima Makassar

Saat remaja Refino bercita-cita menjadi seorang pilot. Dan hobi yang jauh dengan profesinya sekarang yaitu hobu otomotif.

Penulis: Nur Fajriani R | Editor: Ina Maharani
Tribun/Nur Fajriani
Refino Mutshernar (39) 

Laporan Wartawan Tribun Timur, Nur Fajriani R

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Posisi General Manager (GM) Hotel Horison Ultima Makassar Jl Jend Sudirman No 24, Kota Makassar, kini dipegang oleh Refino Mutshernar (39) asal Kuningan Jawa Barat. 

Sebelum menekuni bidang perhotelan Refino pernah berprofesi sebagai supir pribadi.

"Saya dulu pernah menjadi supir pribadi sewaktu kuliah di tahun 2000an," katanya kepada Tribun Timur, Rabu (12/12/2018).

Pekerjaan menjadi supir sengaja dilakukannya untuk keluar dari zona nyaman.

"Di tahun 2012-lah saya mulai menjadi GM pertama kali di Jakarta," tambahnya.

Saat remaja Refino bercita-cita menjadi seorang pilot. Dan hobi yang jauh dengan profesinya sekarang yaitu hobu otomotif.

Berikut profil Refino:

Nama Lengkap: Refino Mutshernar
Nama Panggilan: Refino
Tempat / Tanggal Lahir: Kuningan, 13 Februari 1979
Agama: Islam
Status: Menikah
Pasangan: Dewi Kurnia
Anak: 3 Orang
Nama Ayah: E. Sunaryo
Nama Ibu: Iin Herlina
Alamat Rumah: In House di hotel
Tinggi: 170
Berat Badan: 65
Hobi: otomotif

Akun instagram: @mutshernar

Sekolah:
* SD: SD Purwawinagun 1 Kuningan
* SMP: SMPN 1 Kuningan
* SMA: SMAN 3 Kuningan

Kuliah:
* S1: Universitas Pasundan Bandung Jurusan Hukum dan Universitas Mahasaraswati Bali Jurusan Hukum

Karir:
* General Manager Horison Hotel Makassar
* Konsultan Hotel
* Trainer Service Pelayanan

Penghargaan:
* the best performance hotel 2014

Penelitian:
* Jangkauan hukum positif indonesia terhadap kejahatan internet

Nama usaha: Glamping (tenda camping)
Alamat usaha: Jawa barat
Sosial media usaha: @starcamp_ipukan
Berdiri sejak: 2017

Motto: Nothing imposible

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved