PSM Menang Dramatis, Persija Kalah, Persib Menang: Ini Laga Sisa Ketiga Tim, Siapa Juara Liga 1?
Skuad PSM menunjukkan mental juara saat mengalahkan Persipura Jayapura secara dramatis di Stadion Mattoanging Makassar
Gol PSM dicetak oleh Willem Pluim (12'), Rahmat (80'), Ferdinand Sinaga (82') dan Alessandro Leonardo (89').
Sedangkan Persipura hanya mampu mencetak dua gol lewat Boaz Solossa (26') dan bunuh diri Reva Adi (58').
Dengan hasil ini PSM Semakin kokoh dengan torehan 53 poin unggul 4 angka dari Persib Bandung dan Persija Jakarta.
Meski unggul empat angka PSM sudah ditunggu oleh empat tim tangguh dalam lima laga terakhirnya.
Apabila gagal meraih poin penuh dalam dua pertandingan sedangkan Persib atau Persija sukses menyapu bersih laga yang tersisa, maka gelar juara akan melayang dari PSM Makassar.
PSM harus waspada lantaran tim yang akan mereka hadapi dalam laga-laga berikutnya bukan tim yang dapat dikalahkan dengan mudah.
Bahkan lawan-lawannya berpotensi besar memberikan pil pahit untuk anak asuh Robert Rene Alberts.
Calon lawan mereka adalah tim kejutan Persebaya, pesaing gelar juara Persija, dan dua tim papan atas Bali United dan Bhayangkara FC.
Sisa Laga PSM Makassar
(10/11/2018) Persebaya vs PSM
(16/11/2018) PSM vs Persija
(25/11/2018) PSM vs Bali United
(03/11/2018) Bhayangkara FC vs PSM
(09/12/2018) PSM vs PSM
Lebih dekat dengan Tribun Timur, subscribe channel YouTube kami:
Follow juga akun instagram official kami:
Baca: Prediksi Susunan Pemain Persebaya vs Persija Jakarta: Peluang Simic dkk Rebut Puncak Klasemen
Baca: Jelang Laga PSM vs Persipura, Rizky Pellu Tiba-tiba Disanksi Komdis, PSM Protes!
Baca: Sama-sama Terkenal, Begini Potret Rumah Mewah Mamah Dedeh, Bagaimana dengan Rumah UAS?