VIDEO ON DEMAND
VIDEO: Begini Proses Produksi Susu Sinjai
Merupakan hasil dari pengembangan sapi perah yang berasal dari Desa Gunung Perak, Kecamatan Sinjai Barat.
Penulis: Samsul Bahri | Editor: Suryana Anas
Laporan Wartawan Tribun Timur, Syamsul Bahri
TRIBUNSINJAI.COM, SINJAI UTARA - Dinas Peternakan Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan sedang memproduksi Susu Sinjai.
Susu sapi tersebut merupakan hasil dari pengembangan sapi perah yang berasal dari Desa Gunung Perak, Kecamatan Sinjai Barat.
Sapi-sapi tersebut mulai dikembangkan warga petani di desa tersebut. Dan oleh pegawai di Dinas Peternakan Sinjai mengelolanya susu sapi perah tersebut menjadi susu instan.
Susu tersebut sudah disiapkan untuk pesanan warga dan pejabat di Sinjai serta untuk memenuhi kebutuhan pameran.
"Susu ini kami produksi yang bahan bakunya langsung dari warga petani dan kami kemas di tempat ini menjadi susu instan dan es krim," kata Pengelola Susu Sinjai Mirnawati, Kamis (25/10/2018).
Hanya saja kendalanya susu ini belum bisa dipasarkan bebas karena belum mendapatkan label Majelis Ulama Indonesia (MUI).
Lebih dekat dengan Tribun Timur, subscribe channel YouTube kami:
Follow juga akun instagram official kami:
..