Gaji Dosen dan Karyawan Unismuh Naik 20 Persen
Saat ini Universitas Muhammadiyah Makassar terus berbenah diri untuk meningkatkan kualitasnya.
Penulis: Munawwarah Ahmad | Editor: Mahyuddin
Laporan Wartawan Tribun Timur, Munawwarah Ahmad
TRIBUN-TIMUR.COM,MAKASSAR - Kabar gembira disampaikan Rektor Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar saat membuka rapat kerja tahunan di hotel Kolonial Jl Metro Tanjung Bunga, Minggu (26/8/2018) sore.
Rahman Rahim dalam sambutannya mengatakan, saat ini Universitas Muhammadiyah Makassar terus berbenah diri untuk meningkatkan kualitasnya.
Kualitas yang dibangun ini sebut Rahman Rahim perlu didukung oleh sumber daya manusia termasuk dosen dan karyawan dari berbagai aspek serta sarana dan prasarana yang lebih memadai.
Tuntutan untuk lebih meningkatkan kualitasnya bagi dosen maupun karyawan itu, oleh pihak universitas juga memahami hal tersebut terutama dalam pemenuhan kebutuhan dasar dosen, yakni dengan jalan meningkatkan kesejahteraannya.
Baca: Raker, Unismuh Fokus Capai Akreditasi A
Oleh karenanya rektor menyampaikan tahun anggaran 2018-2019 seluruh dosen dan karyawan akan dinaikkan gaji pokoknya atau tunjangannya 10-20 persen.
”Peningkatan gaji ini tentu diharapkan kinerja dosen maupun karyawan lebih meningkat lagi,"kata Rahman Rahim.
Sebagai informasi tambahan jumlah dosen di Universitas Muhammadiyah Makassar saat ini kurang lebih 680 orang ditambah dengan karyawan kurang lebih 300 orang.(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/unismuh_20180826_220030.jpg)