Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Liga I

Pelatih Persib Ancam Mundur Jika Gajinya tak Dinaikkan

Pelatih asal Argentina ini juga meminta tambahan bonus untuk para pemain Persib karena sudah berhasil menjadi juara paruh musim.

Editor: Muh. Irham
Pelatih Persib Bandung, Mario Gomez(Tribun Jabar/Ferdyan Adhy Nugraha) 

TRIBUN-TIMUR.COM - Kubu Maung Bandung atau Persib Bandung sedang gundah gulana. Meski sedang berada di puncak klasemen sementara Liga 1, namun tim ini sedang bergumul dengan persoalan penting. Pelatih Persib, Mario Gomez, menunjukkan isyarat akan mundur dari klub itu.

Isyarat mundur Mario Gomez tercatat sudah dua kali melontarkan rencana mundur dari klub yang diasuhnya sepeninggal coach Djajang Nurjaman tersebut.

Alasan Mario Gomez ingin mundur, karena permintaannya agar manajemen menaikkan gajinya, belum dikabulkan hingga saat ini.

Pelatih asal Argentina ini juga meminta tambahan bonus untuk para pemain Persib karena sudah berhasil menjadi juara paruh musim.

"Awalnya, kami mengambil kontrak di sini karena berpikir bonusnya lebih tinggi," ujar Mario Gomez, yang dikutip dari Tribun Jabar.

Ia mengaku tidak tahu jika bonus yang diterimanya kecil. Menurutnya, andai ia tahu bonus yang diterima kecil sebelum tandatangan, ia tidak akan bergabung di Persib.

Sebagai bukti keseriusannya mundur, Mario Gomez akan Malaysia di jeda Asian Games nanti. Di sana, Mario akan bertemu dengan pengurus salah satu klub sepakbola. Klub itu kabarnya sudah lama mengincar Mario untuk melatih di Malaysia.

“Saya akan ke Malaysia bertemu klub lain setelah Persib bertemu Mitra Kukar,” kata Mario.
Ia mengatakan, jika manajemen Persib memenuhi keinginannya, ia akan bertahan di Persib selama dua atau tiga tahun lamanya.(*/tribun-timur.com)

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved