Bosowa Taksi Luncurkan Program Mobil Cicilan Murah, Begini Cara Daftarnya
Tujuan program ini adalah untuk memfasilitasi pengemudi untuk mendapatkan kendaraan dengan sistem cicilan kepemilikan.
Penulis: Nurul Adha Islamiah | Editor: Mahyuddin
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Bosowa Taksi memberlakukan program cicilan kepemilikan eks mobil taksi.
Namanya Kuliah Kerja NgeGrab (KKN).
Tujuan program ini adalah untuk memfasilitasi pengemudi untuk mendapatkan kendaraan dengan sistem cicilan kepemilikan.
Harga yang ditawarkan diklaim di bawah harga pasaran, dengan uang muka hanya Rp 1 juta dan masa cicilan 36 bulan atau tiga tahun dengan 25 hari kerja per bulannya.
Baca: Grab Gelar Program Juara Kota di Makassar, Begini Cara Daftarnya
Syarat untuk mengikuti program ini adalah menjadi pengemudi untuk GrabBosowa selama minimal masa cicilan.
Sebelum di tangan pengemudi, warna mobil sudah diganti dan semua identitas taksi sudah dihapus.
Berlan Sumadi selaku Direktur Bosowa Taksi menjelaskan, adanya program ini diharapkan bisa memberikan pilihan ke masyarakat yang ingin memiliki mobil dengan harga murah dan ikut menjadi pengemudi Grabbosowa.
Manajer Businesses Development Bosowa Taksi Wawan Purnawan juga mengiyakan bahwa Program cicilan yang disediakan untuk para pengemudi tersebut memiliki uang muka yang sangat murah.
Baca: LOWONGAN KERJA: Bosowa Taksi Buka Lowongan Pengemudi Taksi Syariah, Berikut Syarat Daftarnya
Sebab, uang cicilan akan dibayarkan tiap hari dari setoran harian oleh pengemudi selama masa cicilan.
“Program ini sangat cocok untuk mahasiswa /mahasiswi karena dengan uang muka hanya 1 juta sudah bisa kuliah sambil ngeGrab dan mobil akan jadi milik pribadi”, ungkap Wawan Purnawan dalam rilisnya ke Tribun Timur.
Adapun beberapa persyaratan yang ditetapkan bagi calon pengemudi untuk mengikuti program ini antara lain membuat surat lamaran, menyerahkan foto copy KTP, foto copy kartu keluarga (KK), foto copy SIM A (Umum/Biasa), dan SKCK yang masih berlaku serta ijazah terakhir.
Untuk info lebih lanjut, silahkan menghubungi tim recruitment GrabBosowa, di 0852 6345 2140 (Irwan) dan 0852 5526 7299 (Amri) serta 0813 4222 6762 (Agustan).(*)