Jelang Mudik Lebaran, Banyak Traffic Light Tak Berfungsi di Poros Mamuju
Sejumlah Traffic light tidak berfungsi alias padam jelang mudik lebaran tahun 2018.
Penulis: Nurhadi | Editor: Anita Kusuma Wardana
Laporan Wartawan TribunSulbar.com, Nurhadi
TRIBUNSULBAR.COM, MAMUJU - Sejumlah Traffic light tidak berfungsi alias padam jelang mudik lebaran tahun 2018. Seperti di Jl Jenderal Sudirman, Kelurahan Simboro, Kecamatan Simboro, Kabupaten Mamuju, Sulbar.
Padahal jalur tersebut merupakan jalan utama yang akan dilintasi pemudik atau jalur penghubung antar provinsi. Menurut salah seorang warga Muh. Said, Traffic Light tersebut sudah beberapa bulan tidak berfungsi.
"Sudah lama ini tidak berfungsi, padahal di sini daerah padat kendaraan, pertama karena satu-satunya jalur penghubung antar provinsi, kemudian jadi jalur sehari-sehari yang dilalui para pegawai di kantor pemerintahan,"kata Muh. Said kepadaTribunSulbar.com, Senin (28/5/2017).
Ia berharap pemerintah yang berwenang tidak tinggal diam melihat fasilitas jalanan yang tidak berfungsi tersebut. Apalagi menjelang mudik lebaran 1439 H.
"Kita berharap dapat difungsikan cepat, apalagi ini menjelang mudik padat kendaraan, masalahnya ini jalan utama kalau orang mau ke Makassar dan ke Palu" ujarnya.
Kepala Seksi Lalu Lints dan Angkutan Jalan (LLAJ) Balai Pengelolah Transportasi Daerat (BPTD) Satuan Kerja (Satker) Sulawesi Barat, H. Yakub menuturkan, dalam waktu dekat pihaknya akan melakukan pemeliharaan dan akan melakukan penggantian beberapa yang sudah rusak total.
"Untuk masalah Traffic Ligth, kita sudah masuk di pemeliharaan tahun ini, tapi mungkin dalam musim mudik belum bisa maksimal semua, karena memerlukan waktu lama, sebab materialnya semua didatangkan dari Sulbar,"kata Yakub kepada TribunSulbar.com, saat ditemui usai mengikuti rakor di Kantor Dishub Sulbar, Senin (28/5/2018).