Tribun Mellennial
Mellennial - Puasa, Nurul Fajrianty Pilih Olahraga Yoga dan Jalan Santai
Alumni SMAN 2 Makassar ini tetap rutin berolahraga meski sedang berpuasa. Puasa tidak menghalanginya untuk tetap berolahraga.
Penulis: Sukmawati Ibrahim | Editor: Suryana Anas
Laporan Wartawan Tribun Timur, Sukmawati Ibrahim
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR--Alumni SMAN 2 Makassar, Nurul Fajrianty Hamzah mengatakan tetap rutin berolahraga meski sedang berpuasa.
Menurut perempuan 17 tahun ini bulan puasa tidak menghalanginya untuk tetap berolahraga.
"Meski puasa saya tetap rutin olaharaga, karena olahraga sangat penting untuk kesehatan kita," katanya pada tribun-timur.com, Senin (21/5/2018).
Olahraga yang dilakoni selama berpuasa hanya yang ringan saja.
"Kalau saya sih olahraga ringan saja seperti berjalan santai, yoga dan juga bersepeda," ujarnya.
Selain mudah dilakukan, pemilik akun Instagram
@nurulfajrianty mengaku tubuhnya tetap sehat dan bugar di bulan ramadan.
"Olahraga juga sangat bermanfaat bagi pikiran dan jiwa. Jadi guys jangan jadikan bulan ramadan sebagai alasan untuk tidak berolahraga yah," tuturnya. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/nurul-fajrianty-hamzah_20180521_142213.jpg)