Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Jaringan Terganggu, XL Minta Maaf

Permohonan maaf tersebut disampaikan Corporate Communication XL Axiata North Region, Maya melalui pesan WhatsApp yang diterima Tribun Timur.

Penulis: Hasrul | Editor: Anita Kusuma Wardana
Vice President (VP) North Region XL Axiata, Desy Sari Dewi (tengah) befoto usai konferensi pers di Hotel Novotel, Selasa (13/2/2018). Sebagai wujud komitmen XL Axiata untuk memberikan peningkatan kualitas data di berbagai sudut daerah Indonesi, XL Axiata menyiapkan 101 ribu Base Transceiver Station (BTS) di seluruh Indonesia pada tahun ini. tribun timur/muhammad abdiwan 

Laporan Wartawan Tribun Timur Hasrul

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR --PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) menyampaikan permohonan maaf kepada pelanggan setianya atas gangguan jaringan yang terjadi Sabtu (24/3/2018) kemarin.

Permohonan maaf tersebut disampaikan Corporate Communication XL Axiata North Region, Maya melalui pesan WhatsApp yang diterima Tribun Timur.

"Kami menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang dialami pelanggan dalam menggunakan layanan XL Axiata, karena telah terjadi kendala teknis pada jaringan yang berdampak pada layanan di sejumlah kecil area,"tulisnya

Sejak kemarin hingga saat ini kami terus melakukan penanganan dan layanan secara bertahap telah mulai berangsur normal sejak tadi malam dan kami juga terus berupaya untuk memastikan kenyamanan pelanggan dapat tetap terjaga dengan baik," tulis Maya lagi

"Problem Nasional, ada kendala teknis yang berdampak ke sebagian besar area sampai di luar Jawa (Kalimatan dan Sulawesi)," kata Maya saat dikonformasi.

Ia menambahkan bahwa saat ini proses perbaikan sedang berlangsung dan jaringan diharapkan kembali normal hari ini, Minggu (25/3/2018).

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved